Kisah miris perjuangan seorang ayah berusaha selamatkan tiga anaknya yang terombang-ambing di laut lepas ramai di dunia maya. Terungkap dari unggahan pemilik akun Instagram @irvanwvisuals, kapal milik pria bernama Aco itu dilaporkan terbalik akibat terjangan gelombang tinggi di perairan Selat Lintah Pulau Padar, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Minggu (30/6).
Sayangnya, tak ada satupun kapal yang memberikan pertolongan kepada Aco dan tiga anaknya. Beruntung, nyawa mereka selamat setelah speedboat Zea Zaydan yang ditumpangi sang pemilik akun melintas di lokasi kejadian.
Dengan sigap, kru dan kapten speedboat menarik tangan ketiga anak dan seorang ayah yang hampir tenggelam itu. Diungkapkan, jika Aco dan tiga anaknya yang hanya berpegangan pada perut kapal sembari menunggu pertolongan itu, sudah 2 jam terombang-ambing di laut lepas.
"Pengorbanan seorang ayah mencari nafkah dalam memenuhi tanggung jawab utk menafkahi dan melindungi anggota keluarganya. Mereka terombang ambing di laut selama 2 jam lebih," papar sang pemilik akun.
Berikut brilio.net rangkum dari akun Instagram @irvanwvisuals pada Rabu (3/7), momen penyelamatan ayah dan anak yang terombang-ambing 2 jam di laut.
© instagram
Saat speedboat Zea Zaydan yang ditumpangi sang pemilik akun melintas, kapten dan para kru pun dengan sigap langsung memberikan pertolongan.
Recommended By Editor
- 25 tahun menanti buah hati, kisah pasangan pejuang garis dua rayakan anniversary ini bikin mewek
- Pacaran 15,5 tahun akhirnya menikah, momen pernikahan pria ini bikin haru, disebut the real perjuangan
- Momen miris wanita ketemu teman SMA yang dulu jago komputer kini diduga ODGJ, banjir doa segera sembuh
- Derita kelainan jantung, anak pedagang cilok di Garut ini dapat operasi gratis dari YPP SCTV-Indosiar
- Bahagia di tengah duka, alasan pengantin wanita terpaksa duduk sendiri di pelaminan ini bikin terenyuh