Beberapa hari yang lalu Jepang dilanda bencana banjir akibat badai tropis Etau. Namun banjir yang menewaskan satu orang itu berhasil membuat heboh netizen di seluruh dunia. Bukan dahsyatnya atau besarnya kehancuran yang ditimbulkan tetapi karena beredarnya foto-foto banjir di jepang yang airnya bening seperti kolam renang.
Foto-foto menghebohkan yang
brilio.net lansir dari situs jejaring sosial Weibo, Senin (14/9) itu menunjukkan beningnya air banjir yang menggenangi lantai sebuah stasiun kereta bawah tanah di Hamamatsu, Jepang. Kok bisa ya?
Jangan heran karena penduduk Jepang sangat menyukai kebersihan dan tidak suka membuang sampah sembarangan apalagi di sungai dan selokan. Di Jepang, sungai dan selokan airnya bening dan bahkan ikan koi hidup bebas berkeliaran di selokan-selokan tersebut. Ini bukti nyatanya