Meski era semakin canggih, terkadang ada saja orang yang kurang memaksimalkan akses yang luas untuk memperkaya literasinya dengan banyak membaca. Hal ini dibuktikan dari banyaknya orang yang terlalu gampang mengomentari sebuah postingan tanpa memahami lebih dulu isi postingannya.

Hal itulah yang membuat seringkali terjadi salah paham antar warganet di media sosial. Hasilnya, nggak jarang malah terjadi ketegangan yang seharusnya tidak diperlukan sama sekali.

Namun nggak semua ketegangan itu berujung gontok-gontokan, kadang momen salah paham ini ada yang endingnya kocak. Apalagi ketika dibaca ulang, momen dua warganet yang saling respon di media sosial ini meskipun nyebelin tapi tetap bisa bikin kamu terkekeh-kekeh.

Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (2/7), ini dia sebelas jawaban kocak orang salah paham ini receh tapi nyebelin.