Jelang pertandingan penting melawan Arab Saudi, sejumlah pemain Timnas Indonesia menyempatkan diri menunaikan ibadah umrah di Masjidil Haram, Mekah. Peristiwa spiritual ini berlangsung pada Senin (2/9) pagi, sehari setelah tim Merah Putih tiba di Arab Saudi untuk persiapan laga Kualifikasi Piala Dunia ronde ketiga pada Jumat (6/9).
Pelatih Shin Tae-yong rupanya yang menginstruksikan para pemain muslim untuk melaksanakan umrah, memanfaatkan waktu luang sebelum jadwal latihan dimulai. Keputusan ini diambil mengingat agenda tim yang belum terlalu padat pasca kedatangan mereka di Negeri Petrodolar.
Timnas Indonesia saat ini tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi tuan rumah Arab Saudi pada laga perdana Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan krusial ini akan digelar pada 6 September 2024 dini hari WIB di Stadion King Abdullah Sports City, Riyadh.
Berikut brilio.net himpun potret pemain Timnas Indonesia jalani umrah jelang lawan Arab Saudi di kualifikasi Piala Dunia dari berbagai sumber pada Selasa (3/9).
© Instagram/@nandoariiiss
Ernando Ari membagikan momen bahagianya dapat menyentuh ka'bah selama umrah.
Recommended By Editor
- Cetak sejarah, Indonesia perdana juara FIFAe World Cup 2024 Football Manager usai kalahkan Jerman
- Cerita Shin Tae-yong pernah usir 10 pemain Timnas Indonesia karena telat dan bohong
- 7 Rekor yang dipecahkan Indonesia di Olimpiade Paris, 72 tahun menanti emas angkat besi
- 11 Transformasi Aprilio Manganang ini manglingi, kini makin kekar dan glowup maksimal
- [KUIS] Gaya seleb blasteran saat pakai hijab, siapa yang paling cocok dengan gayamu?
- 7 Momen Azizah Salsha pamer jajal skydiving usai jalani umrah, aksinya malah tuai kritikan netizen
- Cerita Ariel Tatum putuskan childfree, ngaku merasa belum ideal untuk punya anak