Amanda Manopo, bintang sinetron yang dikenal dengan perannya sebagai Andin di sinetron Ikatan Cinta, kini punya penampilan berbeda, membuat penggemar terkejut. Perubahan signifikan pada tubuhnya memicu berbagai spekulasi di kalangan netizen. Banyak yang menduga ia telah melakukan operasi plastik karena wajahnya terlihat lebih tirus dan hidungnya tampak kian mancung.

Namun, Amanda dengan tegas membantah rumor tersebut. Ia mengungkapkan bahwa transformasi penampilannya adalah hasil dari usaha diet ketat yang ia jalani selama beberapa bulan terakhir. Amanda menegaskan bahwa ia berhasil menurunkan berat badan secara alami tanpa campur tangan prosedur medis apa pun.

Metode diet yang dipilih Amanda adalah intermittent fasting, yang terbukti efektif untuknya. Dalam kurun waktu delapan bulan, ia berhasil menurunkan berat badan dari 64 kilogram menjadi 49 kilogram, total penurunan sebanyak 15 kilogram. Perubahan drastis ini tentu saja mengundang berbagai reaksi dari para penggemar dan netizen.

@agml612

Gara Gara Sebotol - Revina Alvira

Pasalnya, Amanda begitu lekat dengan peran Andin yang memiliki tubuh berisi. Nggak sedikit yang memujinya, tetapi ada pula yang mengatakan tubuhnya terlalu kurus.

"Kalo ga liat username aku gatau kalo dia amanda manopo," kata @tetehimoell14.

"Ini bener ka amanda manopo?? lahh ka maapp bangett bagus kaya dulu kaa cantikk," kata @urullzcahya_04.

"Kurusan kak.. bagusan badan yang dulu kak," ujar @keluargax.x.

"Pas lihat orangnya tak pikir siapa, ee lihat namanya ternyata Amanda Manopo," kata @nelli.ny_ismail.

"Bodi yg peran andin itu bagus bngt," kata @yatizcorpio_25.

Berikut brilio.net lansir dari akun Instagram @amandamanopo dan TikTok @agml612, 9 potret transformasi Amanda Manopo yang kini pede pamerkan tubuh langsing, Sabtu (21/9).