Desta Mahendra menjalani prosedur transplantasi rambut untuk mengubah penampilannya. Bukan di luar negeri, Desta memilih menjalani transplantasi rambut di klinik milik dr. Tompi.

Alasan Desta melakukan transplantasi tak lain ingin menumbuhkan rambut bagian depan. Ayah dari tiga anak ini merasa dahinya lebar, sehingga ingin menumbuhkan rambut pada bagian tersebut. Selain itu, ia juga melakukan transplantasi jenggot yang menggunakan rambut bagian belakangnya.

Lewat Instagram klinik Beyoutiful, dr. Tompi membeberkan biaya yang harus dikeluarkan untuk jalani transplantasi rambut. Tompo menjelaskan, jika Desta merogoh kocek Rp 110 hingga 120 juta. Rinciannya, 45 juta untuk transplantasi rambut, dan Rp 65-75 juta untuk transplantasi jenggot.

Usai menjalani transplantasi, Desta tampil perdana di televisi dengan rambut dan brewok barunya. Desta terlihat percaya diri saat membawakan acara bersama Vincent.

Dari penampilan barunya, ia mendapatkan pujian dari warganet. Mereka pun turut menyebut penampilannya justru mirip Indra Herlambang.

"Desta lu kok cakep banget bewok gituuuuuuu," puji @renathareee.

"Jadi kek indra herlambang," kata @hahihuba.

"Kenapa jd mirip indra herlambang bang desta," kata @sa.aull.

Berikut brilio.net himpun potret Desta Mahendra tampil perdana dengan brewok dari berbagai sumber pada Jumat (19/7).