Memiliki rumah merupakan impian bagi setiap pasangan. Pasalnya, rumah menjadi tempat untuk tinggal dan tumbuh bersama. Apalagi, jika pasangan suami dan istri sudah memiliki anak.
Nggak sedikit dari pasangan yang sudah menikah memilih tinggal bersama orang tua. Alasannya, untuk menghemat biaya tempat tinggal. Ditambah zaman sekarang harga rumah semakin mahal, nggak semua orang mampu membeli hunian.
Kendati demikian, bukan berarti tinggal bersama orang tua jadi hal yang buruk, lho. Kamu bisa membangun rumah dengan memanfaatkan lahan rumah orang tua yang tidak terpakai. Seperti yang dilakukan oleh pasutri di akun TikTok @hunigarasi ini.
Mereka memanfaatkan garasi rumah orang tua yang tidak lagi dipakai jadi hunian minimalis. Meski minimalis, rumah tersebut sangat nyaman, karena desain penataannya yang sangat rapi dan cocok untuk ruang kecil.
Tentunya rumah tersebut mendapat beragam komentar dari warganet. Nggak sedikit yang tidak percaya dengan ukuran garasinya. Namun banyak pula yang memuji kreativitas mereka.
"Ini tanah 90 m2 woe g ad kecil2nya itu mon maap," kata @kepalasibirazkaban.
"Gak ada 90m2, sebagian msh area rumah ibu," balas @hunigarasi.
"Garasi apaan ini bjir, kok keknya lebih gede dari rumah gua," kata @hogurtnim.
"Suka bgt ama taman kecilnyaaaaaa aaak gemassss," puji @hallidii.
"Garasi apa inii? gedee bgt," tanya @na._.ina.
"Garasi orang Betawi," balas @hunigarasi.
Daripada penasaran, berikut brilio.net himpun potret garasi diubah jadi rumah minimalis dari TikTok @hunigarasi pada Kamis (4/7).
Recommended By Editor
- Dapur sumpek Mumuk Gomez di-makeover jadi spot ngonten biar cuan tetap mengalir, ini 11 potretnya
- Cuma sewa Rp 1,7 per tahun, ini 11 cara makeover kamar kos lembap bekas gudang jadi ala Jepang
- Dibangun kurang dari 12 hari, ini 11 potret detail rumah kokoh Mak Sombret usai direnovasi
- Huniannya ditaksir Rp 25 M, 11 potret basement Atta Halilintar ini megah layaknya showroom vespa
- 11 Potret kocak desain garasi tak wajar ini bikin tepuk jidat, mending nggak usah beli mobil dulu deh
- Penampakan rumah 9 presenter dilengkapi garasi bak showroom, milik Raffi Ahmad bisa dinaikturunkan