Gus Baha, sosok ulama karismatik asal Rembang, Jawa Tengah, telah mencuri perhatian masyarakat dengan kesederhanaan dan kebijaksanaannya. Pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an LP3IA ini dikenal sebagai murid kesayangan Kiai Maimun Zubair dan telah mencetak banyak hafiz Alquran melalui pesantrennya.

Meski memiliki nama besar dan pondok pesantren yang megah, kehidupan pribadi Gus Baha jauh dari kesan mewah. Rumahnya yang sederhana menjadi bukti nyata prinsip hidup yang dianutnya.

Kesederhanaan rumah Gus Baha yang kontras dengan pesantren dan asrama megah tiga lantai miliknya. Yuk, simak potret rumah sederhana Gus Baha dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu (28/9).