Brilio.net - Pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mengakhiri kampanye terbuka di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang, Sabtu (13/4). Kampanye akbar terakhir ini dimulai sejak pukul 07.00-12.00 WIB.
Ribuan massa simpatisan dari berbagai daerah sudah mulai memadati lapangan tersebut sejak tadi pagi, bahkan ada yang sudah tiba sejak malam sebelumnya. Hal ini dilakukan demi melihat dan memberi dukungan untuk capres Prabowo secara langsung.
Kampanye akbar yang dihelat di alun-alun Kota Tangerang itu diawali dengan kegiatan senam sehat. Menurut Ketua Badan Pemenangan Daerah Prabowo-Sandi, Pontjo Prayogo, senam yang diberi nama 'akal sehat' ini bertujuan sebagai bentuk dukungan pasangan capres 02 bersama pendukungnya agar Pemilihan presiden (Pilpres) 2019 tetap berjalan sehat.
"Namanya senam akal sehat, pagi-pagi kita senam agar semangat sampai siang nanti," ujar Pontjo seperti dikutip brilio.net dari antaranews.com.
Nah, dilansir brilio.net dari berbagai sumber, berikut 10 momen kampanye akbar terakhir Prabowo-Sandi di Tangerang.
1. Sandiaga Uno dielu-elukan oleh pendukungnya.
foto: Instagram/@sandiuno
2. Nah ini nih senam 'akal sehat' yang memulai kampanye akbar terakhir Prabowo-Sandi.
Kampanye Akbar Prabowo - Sandi di Tangerang diawali senam sehat.
— CAK KHUM (@CakKhum) April 13, 2019
Di dalam tubuh yang sehat terdapat Akal yang Sehat#KampanyeAkbar02Tangerang pic.twitter.com/7cVyMXp9sO
3. Dilihat dari atas menggunakan drone, Lapangan Ahmad Yani menjadi lautan manusia.
foto: Instagram/@arisfredy
4. Rhoma Irama sebagai pendukung Prabowo turut hadir dalam kampanye akbar terakhir Prabowo-Sandi.
5. Artis Fauzi Baadila juga ikut meramaikan kampanye akbar tersebut.
foto: Instagram/@fauzibaadilla_
6. Sama seperti Rhoma Irama, penyanyi Nissa Sabyan juga ikut menghibur para simpatisan.
Saybian #KampanyeAkbar02Tangerang pic.twitter.com/H9TSgmOVaa
— Bukhari yulianto (@salesRD) April 13, 2019
7. Ribuan massa simpatisan Prabowo-Sandi membuat alun-alun Ahmad Yani memutih.
foto: Instagram/@ryan_fareld
8. Meski hanya dihadiri cawapres Sandiaga Uno, tidak menyurutkan semangat para simpatisan Prabowo-Sandi.
foto: Instagram/@arisfredy
9. Kampanye Akbar terakhir Prabowo-Sandi ini dilanjutkan dengan orasi politik dari cawapres Sandiaga Uni bersama sejumlah elite politik parpol koalisi.
foto: Instagram/@ryan_fareld
10. Dalam orasi politiknya, Sandiaga mengajak semua yang hadir untuk datang ke TPS pada 17 April mendatang.
foto: Instagram/@ryan_fareld
Recommended By Editor
- Via Vallen: Dulu saya milih Pak Prabowo, kini Pak Jokowi
- 3 Tokoh penting gabung Prabowo di saat-saat terakhir kampanye
- 6 Mantan menteri pendukung Jokowi ini di barisan 'kabinet' Prabowo
- 7 Seleb ini mantap dukung Prabowo-Sandi di Pilpres 2019
- Ramalan tarot masa depan Indonesia jika Jokowi atau Prabowo terpilih
- Dahlan Iskan: Saya jatuhkan pilihan kepada Pak Prabowo