Brilio.net - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama selama ini dikenal sebagai pemimpin yang paling galak dan mudah emosi. Namun ternyata dua karakter tersebut sama sekali tak nampak saat dirinya bertemu dengan Maryati, salah seorang ibu Pekerja Harian Lepas (PHL) dari Dinas Pertamanan DKI Jakarta.
Tuti, sapaan akrab Maryati, dipanggil oleh Ahok untuk datang ke Kantor Gubernur, Rabu (23/3), setelah sebelumnya Tuti memarahi pendemo yang menginjak-injak taman di Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (22/3) kemarin.
BACA JUGA: Cerita Devi, lapor e-KTP yang tak kunjung jadi pada Ahok dan direspons
Usai menjamu dengan makan siang, Ahok memberikan sebuah HP Samsung Galaxy J5 kepada Tuti untuk digunakan memotret orang tak bertanggung jawab yang merusak taman kota. Pemberian HP tersebut juga sebagai wujud apresiasi Pemerintah DKI kepada Tuti karena begitu berdedikasi dengan pekerjaannya merawat taman kota.
Dalam pertemuannya dengan orang nomor satu di DKI tersebut, Tuti juga bercerita kerap memukul dengan sapu orang-orang yang buang air kecil di taman seberang balaikota yang ia rawat.
Tuti, penjaga taman yang melawan pendemo yang hendak menginjak-injak taman.
"Salah satu contoh PHL yang dedikasinya tinggi untuk DKI. Terima kasih!," ujar Ahok sembari mengunggah video di akun media sosialnya saat bertemu dengan Tuti di Balaikota.
Tindakan Ahok itu pun menuai pujian banyak pengguna media sosial. Mereka menjelaskan bahwa sikap pemarah dan galak Ahok saat menjadi pemimpin DKI tersebut bukan tanpa alasan, melainkan ada kelakuan orang-orang yang tidak sesuai dengan aturan yang ada.
BACA JUGA: Punya sifat mirip Gus Dur, Ahok diganjar 'Gus Dur Award'
"Kalau orang pernah ketemu secara empat mata dengan Pak Ahok, anda akan merasakan bahwa beliau itu orangnya ramah, rendah hati dan empati... Jika dia di TV itu marah-marah, coba kita bertanya pada diri sendiri apa sebabnya deh?!?!," ujar akun JR Raharja mengomentari.
"Selalu bekerja dengan hati yang penuh ketulusan dan kejujuran. God bless for you pak ahok," kata akun Wulan Sari mendoakan DKI agar lebih baik di bawah kepemimpinanya.
KAMU MAU TAHU PERTEMUAN AHOK DAN IBU TUTI SECARA LEBIH JELAS, TONTON VIDEONYA DI HALAMAN BERIKUT.
Berikut ini video pertemuan Ahok saat bertemu dengan Tuti di Balaikota:
Recommended By Editor
- 7 Ide menu makan siang ala rumahan, lezat, tidak bikin bosan dan mudah dibuat
- Meme Ahmad Dhani nyalon pilgub DKI bikin kamu haha..hihi.. sendiri
- 9 Resep makanan tradisional Indonesia, enak, sederhana, dan mudah dibuat di rumah
- 7 Gaya 'nyeleneh' Bacagub DKI curi hati warga, kamu suka yang mana?
- 10 Resep masakan Jepang yang enak dan mudah dibuat di rumah
- Netizen heboh, beredar foto anak Ahmad Dhani dukung Ahok!
- Ini lho alasan sebenarnya Ridwan Kamil nggak nyalon DKI 1
- Ridwal Kamil minta masukan netizen soal cagub DKI, ini jawabannya!