Brilio.net - Beras adalah bahan makanan pokok masyarakat Indonesia. Beras biasanya diolah menjadi nasi dan dimakan setiap hari oleh masyarakat. Namun, tak semua orang bisa memakan nasi jika dirinya memiliki gangguan mulut, seperti sakit gigi atau sariawan.

Hal tersebut karena orang yang sakit gigi atau sariawan, akan kesulitan mengunyah nasi. Maka dari itu, orang yang sakit gigi biasanya akan memilih mengonsumsi bubur. Bubur memiliki tekstur yang lembut dan tidak perlu dikunyah dengan keras seperti nasi. Bubur juga biasa dijadikan makanan pendamping asi atau MPASI untuk bayi.

Bubur bisa terbuat dari bahan apa saja. Salah satu yang paling umum yakni bubur beras. Cara pembuatannya pun cukup mudah. Kamu hanya perlu memasak beras dengan air dan diaduk terus hingga mendidih dan beras menjadi lembek. Namun, supaya lebih memiliki cita rasa yang enak, kamu bisa menambahkan susu, rempah, ataupun buah ke dalamnya.

Nah, berikut 11 resep aneka bubur beras, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (26/7).

1. Bubur beras susu.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@nadababykid

Bahan:
- 1 1/2 sdm tepung beras
- 150 ml air putih
- 50 ml susu bubuk

Cara membuat:
1. Masukkan air dan tepung beras ke dalam panci kecil, panaskan hingga meletup-letup.
2. Dinginkan, kemudian saring agar lebih halus.
3. Tunggu hingga hangat, tambahkan susu bubuk hingga mencapai kekentalan yang pas.
4. Siap disajikan.

2. Bubur beras merah organik.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@kedaiorganik.official

Bahan:
- 40 gr beras merah kedai organik
- 30 gr brokoli yang sudah dicincang
- 1 sdm minyak sayur
- 100 ml air

Cara membuat:
1. Kukus brokoli sampai lunak.
2. Masukkan beras merah Kedai Organik ke dalam air, lalu rebus.
3. Aduk-aduk hingga rata sampai beras mengental. Kemudian tambahkan brokoli.
4. Aduk kembali hingga rata dan sajikan

3. Bubur beras saus jeruk.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@babyfood_bymami

Bahan:
- 50 gr tepung beras putih siap pakai
- 1/2 buah apel, kupas, buang tengah, potong kecil.
- 100 ml air jeruk manis.
- 200 ml air matang hangat.

Cara membuat:
1. Buat dulu saus buah: rebus apel hingga lunak. Angkat dan haluskan bersama air jeruk manis. Sisihkan.
2. Campur tepung beras dengan air hangat, aduk rata.
3. Tuang bubur ke dalam mangkuk kecil, beri saus jeruk. Sajikan.

4. Bubur ayam Jakarta.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@tumbarmerica

Bahan:
- 200 gr beras
- 1 sdt garam
- 2.000 ml air kaldu dari rebusan tulang ayam
- 1 lembar daun salam

Bahan kuah:
- 2 buah (320 gram) paha ayam, memarkan tulangnya
- 1 blok kaldu ayam
- 1000 ml air
- 1/2 sdt garam
- 2 cm jahe, memarkan
- 2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 2 butir kemiri, disangrai
- 3 siung bawang putih
- 1 cm kunyit bakar
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt pala bubuk

Bahan pelengkap:
- 1 buah cakwe, potong dadu
- 1 tangkai seledri, iris halus
- 2 sdm bawang goreng
- 2 sdm kecap manis
- 50 gr kerupuk kanji
- 75 gr kedelai goreng

Cara membuat:
1. Cuci bersih dan rebus beras. tuang kaldu ayam, beri garam dan daun salam. Masak dengan api sedang sambil diaduk terus hingga empuk dan kental. Sisihkan.
2. Untuk membuat kuah. Tumis bumbu halus, masukkan jahe.
3. Masukkan paha ayam, aduk sampai berubah kecokelatan. Tuang air, beri garam, serta kaldu ayam blok.
4. Masak di atas api kecil, diaduk hingga mendidih dan berkaldu.
5. Angkat ayam dari dalam kuah. Goreng ayam lalu suwir-suwir.
6. Tuang bubur dalam mangkuk, taburi dengan suwiran ayam, kedelai goreng, seledri, bawang goreng, dan kecap manis.
7. Siram dengan kuah bubur ayam, tambahkan potongan cakwe serta kerupuk.

5. Bubur merah putih.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@iindapur

Bahan:
- 300 gr beras, cuci bersih
- 150 gr gula merah, sisir
- 250 ml santan
- 2 lembar daun pandan
- 1 sdt garam
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Masak beras, santan, garam, air secukupnya, masak sampai beras menjadi bubur (tips: sedia air mendidih secukupnya, jika kelihatan kurang air tinggal tuangkan air mendidih sampai beras menjadi bubur)
2. Ambil bubur secukupnya untuk penyajian bubur putih.
3. Sisanya masak lagi dengan gula merah hingga tercampur rata.
4. Sajikan dengan cara bubur merah dahulu kemudian bubur putih porsi sedikit di atasnya.

6. Bubur mengguh Bali.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@villabalilife

Bahan:
- 200 gr beras cuci bersih
- 500 gr dada ayam, goreng dan suwir-suwir
- 500 ml santan
- 100 gr kacang tanah goreng
- 2 lbr daun salam
- 200 gr kacang panjang iris-iris
- bawang goreng

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 cm kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 2 cabai merah
- 4 butir kemiri
- Garam
- Merica

Bahan urap:
- 1 cm kencur
- 1 lbr daun jeruk
- 1 sdt gula merah
- 100 gr kelapa parut
- 2 bh cabe merah
- 2 siung bawang putih
- 200 gr kacang panjang
- Garam
- Terasi

Cara membuat:
1. Masak beras hingga menjadi bubur.
2. Tumis bumbu halus lalu masukan bersama dengan bubur dan santan. Masak bersamaan sambil diaduk.
3. Buat bumbu urap dan rebus kacang panjang hingga lunak.
4. Tuangkan bubur dalam mangkuk, tambahkan urap diatasnya.
5. Taburi dengan ayam suwir dan bawang goreng. Sajikan.

7. Bubur beras strawberry.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@babyfood_bymami

Bahan:
- 1 sdm tepung beras
- 50 gr strawberry, haluskan dengan blender
- 1 sdm susu bubuk, larutkan dengan air secukupnya
- 150 ml air

Cara membuat:
1. Larutkan tepung beras dengan air, aduk hingga tercampur betul. Didihkan hingga larutannya mengental dan matang. Jangan lupa untuk terus mengaduknya.
2. Begitu sudah matang, sesaat sebelum diangkat, tambahkanlah strawberry yang sudah dihaluskan.
3. Tambahkan pula susu formula yang sudah dilarutkan dengan air. Siap disajikan.

8. Bubur beras original.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@babyfood_bymami

Bahan:
- 1/4 cangkir bubur beras
- Susu atau air matang secukupnya.

Cara membuat:
1. Beras ditumbuk hingga halus.
2. Campur semua bahan sampai kekentalan yang diinginkan.
3. Bubur bisa dicampur dengan buah-buahan atau sayuran.

9. Bubur beras hitam.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@buorganik

Bahan:
- Beras hitam organik
- Pisang matang
- Air
- Kelapa untuk di jadikan santan
- 1-2 ruas jahe
- 3-5 ruas kunyit
- 1-2 ruas kencur
- Lada hitam bubuk
- Pala bubuk
- Kayu manis
- Cengkeh

Cara membuat:
1. Cuci beras hitam organik.
2. Rendam beras hitam selama 30 menit dengan air.
3. Air bekas rendaman sebaiknya tidak dibuang, langsung dipakai rebus beras hitam.
4. Rebus sampai empuk.
5. Campurkan pisang matang.
6. Buat kuah: Peras kelapa menjadi air santan.
7. Iris tipis-tipis kunyit, jahe, kencur, lalu masukan ke panci yang sudah berisi santan bersama dengan rempah bubuk yang lain.
8. Nyalakan kompor dengan api kecil, aduk aduk hingga berubah warna kekuningan atau sesuai selera tidak perlu sampai mendidih, matikan api kompor.
9. Campurkan kuah sesaat sebelum dikonsumsi.
10. Sajikan selagi hangat.

10. Bubur Manado.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@dapurliza

Bahan:
- 200 gr beras
- 1 batang jagung, pipil
- 1 buah ubi kuning/singkong, potong seukuran suapan
- 1 genggam kemangi
- 1 ikat kangkung, iris 3-5 cm
- 1 lembar daun kunyit
- 1 sdm minyak goreng
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1250 ml air
- 2 batang daun bawang, iris halus
- 200 gr labu kuning, kukus
- 3 buah serai, memarkan
- 3 siung bawang putih cincang
- Merica bubuk secukupnya

Bahan pelengkap:
- Ikan asin yang sudah digoreng
- Sambal terasi secukupnya

Cara membuat:
1. Masak beras bersama jagung pipil, ubi kuning, serai, dan 1.000 ml air selama 1 jam.
2. Kukus labu. Potong jadi dua bagian. Sebagian lagi ditumbuk kasar. Masukkan ke dalam bubur.
3. Tuang 250 ml air. Masukkan kangkung, daun kunyit, garam, dan merica. Lalu masukkan daun kemangi dan sedikit minyak goreng.
4. Sajikan bubur dengan ikan asin dan sambal terasi.

11. Bubur ikan.

Resep aneka bubur beras © 2021 brilio.net

foto: Instagram/@resepcinap

Bahan :
- 1 mangkuk nasi (untuk 2 porsi)
- 200 gr ikan dori fillet, potong
- 500 ml kaldu ayam
- 1/2 ruas jahe, potong korek api
- 1 siung bawput, cincang halus
- 1 1/2 sdt minyak wijen
- 1 jempol sereh, geprek
- Garam secukupnya

Topping bubur:
- Kacang mete, cincang
- Chili oil
- Daun bawang, iris lalu rendam air es
- Kecap asin secukupnya

Cara membuat:
1. Panaskan 1 sdm minyak, tumis jahe, serai dan bawang putih dengan api kecil sampai harum. Tuang kaldu dan masukkan nasi.
2. Masak selama 5 menit terhitung setelah kaldu mendidih. Aduk sesering mungkin. Matikan api, tutup panci 30 menit.
3. Kemudian nyalakan kompor kembali dengan api sedang, masukkan ikan yang sudah dipotong, masak selama 7 menit. Aduk sesekali. Bisa tambahkan air jika dirasa kurang.
4. Bumbui dengan garam dan minyak wijen. Aduk, cek rasa.
5. Tata bubur dan topping di mangkuk saji. Sajikan selagi hangat.