Contoh bilangan bulat dan pembahasannya.
1. Syam memiliki 5 ekor ikan di dalam akuarium, ia mendapatkan ikan dari ayahnya 3 ekor ikan, Syam memasukkannya kedalam akuariumnya. Berapakah ikan yang ada dalam akuarium Syam?
Jawaban :
Ikan 1= 5 ekor
Ikan 2= 3 ekor
Ditanyakan jumlah ikan Syam:...?
Penyelesaian :
a + b = c (a, b, dan c bilangan-bilangan bulat)
5 + 3 = 8
Jadi ikan yang dimilki syam sebanyak 8 ekor ikan.
2. dua ekor ikan mas berada di dalam akuarium ikan yang besar 15 cm berada di bawah permukaan air dan ikan yang kecil 9 cm berada di bawah permukaan air. Berapakah jarak kedua ekor ikan dari permukaan air?
Jawaban :
Kedalaman ikan 1 = 15 cm
Kedalaman ikan 2 = 9 cm
Ditanyakan jumlah ikan:...?
Penyelesaian :
a – b = c (a, b, dan c bilangan-bilangan bulat)
15 cm – 9 cm = 6 cm
Jadi jarak kedua ekor ikan dari permukaan air adalah 6cm.
3. Nia mempunyai 6 pasang sepatu di rumahnya. Nia memberikan 2 pasang sepatu kepada sepupunya. Berapakah pasang sepatu yang dimiliki Nia sekarang?
Jawaban :
Nia mempunyai sepatu : 6 pasang
Nia memberikan ke sepupunya : 2 pasang
Berapa jumlah sepatu Nia setelah memberikan kepada sepupunya:...?
Penyelesaian:
a – b = a + (-b)
6 – 2 = 6 + (-2)
4 = 4
Jadi jumlah pasang sepatu yang dimiliki Nia adalah 4 pasang sepatu.
4. Suatu batang tebu memiliki 15 ruas dengan panjang yang sama. Setiap ruas panjangnya 20 cm. Berapa meter panjang batang tebu tersebut?
Jawaban :
Banyak ruas tebu: 15 ruas
Panjang satu ruas tebu adalah 20 cm
Ditanyakan berapa meter panjang batang tebu:...?
Penyelesaian:
Misalkan panjang tebu adalah x
X = 15 x 20 = 300 cm
1m= 100 cm, maka 300 cm= 3 m
Jadi panjang tebu adalah 3 m.
5. Untuk keperluan ongkos dan uang jajan Alfon Kesekolah, orang tuanya memberikan uang sebanyak Rp 50.000,00. Jika setiap hari ongkos dan uang jajannya adalah Rp 10.000,00. Berapa hari uang itu akan habis?
Jawaban :
Uang yang diberi orang tua Alfon adalah Rp 50.000,00
Biaya ongkos dan jajan setiap hari Rp 10.000,00
Ditanyakan berapa hari uang ongkos dan uang jajan habis:...?
Penyelesaian:
Ongkos dan uang jajan hari pertama Rp10.000,00 maka sisa uangnya:
Rp50.000,00 – Rp10.000,00 = Rp 40.000,00
Ongkos dan uang jajan hari pertama Rp10.000,00 maka sisa uangnya:
Rp40.000,00 – Rp10.000,00 = Rp 30.000,00
Ongkos dan uang jajan hari pertama Rp10.000,00 maka sisa uangnya:
Rp30.000,00 – Rp10.000,00 = Rp 20.000,00
Ongkos dan uang jajan hari pertama Rp10.000,00 maka sisa uangnya:
Rp20.000,00 – Rp10.000,00 = Rp 10.000,00
Ongkos dan uang jajan hari pertama Rp10.000,00 maka sisa uangnya:
Rp10.000,00 – Rp10.000,00 = 0
Maka uang sisa yang diberi orang tua Alfon akan habis selama 5 hari.
Jadi 50.000,00 : 10.000,00 = 5
6. Sebuah gedung bertingkat terdiri atas 40 lantai dengan 4 lantai berada di bawah tanah, seorang pria awalnya berada di lantai 5, karena ada barang yang tertinggal maka ia turun 3 lantai. Kemudian ia naik lagi 8 lantai untuk menemui temannya. Maka, ada di lantai berapakah pria tersebut sekarang?
Jawaban :
Kita gunakan pengandaian bila pria tersebut naik kita gunakan tanda plus (+) dan bila pria turun kita gunakan minus(-) maka operasi hitung menjadi
5+(−3) + 8 = 10
Maka dapat disimpulkan bahwa pria tersebut saat ini berada di lantai 10.
7. Segelas air suhunya 200 c, setelah diberi es suhunya turun 80 c pada saat es sudah mencair suhunya naik 30 c. berapakah suhu akhir air tersebut?
Jawaban :
Suhu awal =20° c
Suhu setelah diberi es = 8° c
Suhu saat es sudah mencair 3° c
Ditanyakan suhu akhir air tersebut =...
Penyelesaian:
20−8 + 3 = 12 + 3 = 15° c
8. Harga 1 kg alpukat satu bulan yang lalu Rp 6.000,00. Karena musim alpukat, harganya turun di pasaran hingga Rp 2.000,00 per kg. berapakah harga alpukat setelah mengalami penurunan harga?
Jawaban :
Harga alpukat mula-mula Rp 6.000,00
Harga alpukat setelah turun Rp 2.000,00
Misalkan p adalah penurunan harga 1 kg alpukat
Kita peroleh persamaan = 6000 + p=2000 P=-4000
Berarti harga alpukat turun Rp 4000 per kg.
9. Ada sebuah mobil pick up yang mengangkut 3 kotak apel. Setiap kotak berisikan 8 buah apel. Ditoko pertama, ada 1 kotak apel yang diturunkan. Maka berapakah jumlah apel yang ada di dalam pick up tersebut itu sekarang?
Jawaban :
Mobil pick up mengangkut buah 3× 8 = 24 buah apel
Diturunkan sebanyak 1 kotak 1× 8 = 8 buah apel
Maka sisa apel di dalam pick up 24−8 = 16 buah apel.
10. Suatu tim akan mendapat nilai 3 jika menang, −1 jika kalah dan 0 jika bermain seri. Jika suatu tim main 10 kali, menang 2 kali dan kalah 4 kali maka nilai tim tersebut adalah...
Jawaban:
Main 10 kali = 2 kali menang 4 kali kalah dan 4 kali seri,
Maka nilai :
2× 3 + 4(−1) + 4 × 0
=6−4 + 0 = 2
Recommended By Editor
- 21 Contoh soal Matematika kelas 2 semester 2 tematik pecahan
- 7 Contoh soal jarak kecepatan waktu kelas 5 serta pembahasan
- 29 Contoh soal Matematika kelas 1 SD dilengkapi jawaban
- 15 Contoh soal modus dengan penjelasan, tak perlu khawatir rumit
- 6 Contoh soal statistik pelajar SMP, serta pembahasan super lengkap