Brilio.net - Bahasa merupakan alat komunikasi yang kerap digunakan setiap hari, tanpa bahasa sebagai alat komunika kamu sulit memahami satu dengan yang lain. Dalam berkomunikasi sendiri kita kerap menggunakan kata-kata yang berbeda namun memiliki maksud yang sama. Biasanya kamu berkomunikasi menggunakan suatu kata kiasan untuk menyampaikan sesuatu. Hal tersebut dikenal dengan kalimat konotasi.
Terkadang juga kamu berkomunikasi menggunakan kata-kata yang sebenarnya atau kalimat yang apa adanya yang kerap digunakan dalam keseharian. Bentuk kalimat yang apa adanya tersebut dikenal dengan kalimat denotatif atau denotasi.
Jika ditelisik, kalimat denotatif termasuk dalam kelompok kata dasar atau penunjuk kata yang digunakan secara lugas yang sifatnya objektif atau kata yang apa adanya. Sementara itu, kata konotasi merupakan kata yang memiliki makna lain atau kata kiasan.
Adapun pengertian kalimat denotatif secara jelas akan disajikan dalam artikel ini. Berikut 35 contoh kalimat denotatif yang lengkap dengan pengertian, fungsi dan penyusunannya yang dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (24/5).
Pengertian kalimat denotatif.
foto: pexels.com
Kalimat denotatif adalah kalimat yang menggunakan arti kata secara harfiah atau literal atau kata sebenarnya. Dalam hal ini, kata denotatif mengacu pada makna yang dapat ditemukan dalam kamus. Kalimat denotatif mengkomunikasikan informasi secara jelas dan objektif, tanpa menggunakan konotasi atau makna tersirat. Arti kalimat denotatif didasarkan pada definisi kata yang diterima secara umum.
Agar kamu lebih mudah memahaminya berikut diberikan penjelasan contoh sederhana. Misalnya:
1. "Meja itu memiliki empat kaki."
Kalimat ini menggunakan arti kata "meja" secara harfiah dan menggambarkan bahwa meja memiliki empat kaki secara konkret.
2. "Suhu hari ini mencapai 30 derajat Celsius."
Kalimat ini menggunakan arti kata "suhu" secara literal dan menyampaikan informasi bahwa tingkat temperatur cuaca hari ini mencapai 30 derajat Celsius.
3. "Anjing itu berwarna hitam."
Kalimat ini menggambarkan warna anjing secara langsung dan objektif, tanpa menggunakan makna tambahan atau penafsiran.
Dalam kalimat denotatif, penekanan diberikan pada makna literal kata dan komunikasi informasi yang jelas, tanpa adanya interpretasi subjektif atau perasaan yang terkait dengan kata-kata tersebut.
Recommended By Editor
- Contoh puisi tentang pendidikan, cocok untuk referensi tugas sekolah
- 45 Contoh penggunaan kata baku dalam karya ilmiah, lengkap dengan penjelasannya
- 45 Contoh kata polisemi dan kalimatnya, lengkap pengertian dan cirinya
- 50 Contoh kalimat keterangan aposisi, lengkap dengan pengertian, ciri dan fungsinya
- 65 Contoh kata kerja material dan relasional, lengkap dengan penggunaannya yang mudah dipahami
- 65 Contoh kata konjungsi temporal, lengkap dengan pengertian dan macamnya
- 65 Contoh kata nominalisasi dalam bahasa Indonesia, lengkap dengan pengertian fungsi dan cirinya