Brilio.net - Dalam bahasa Indonesia menyusun sebuah kalimat yang baik dan benar tidak boleh sembarangan. Sebuah kalimat yang baik dan benar harus mengikuti aturan-aturan tata bahasa yang sudah ditentukan.

Salah satu aturan dalam bahasa Indonesia adalah sebuah kalimat harus memiliki unsur seperti Subjek, Predikat, Objek, dan Keterangan (SPOK). Terkadang di dalam kalimat SPOK juga disisipkan pelengkap (Pel).

Subjek dalam pola kalimat SPOK berupa nomina atau frasa nomina, predikatnya berupa kata kerja intransitif, objeknya berupa nomina dan frasa nomina, dan keterangannya berupa frasa preposisi.

Berikut 55 contoh kalimat SPOK bahasa Indonesia lengkap dengan penjelasannya yang berhasil brilio.net lansir dari berbagai sumber pada Rabu(26/10).

Unsur-unsur SPOK dalam sebuah kalimat Bahasa Indonesia

Contoh kalimat SPOK Bahasa Indonesia lengkap dengan penjelasannya © 2022 brilio.net

foto: pixabay.com

Sebelum mengetahui contoh-contoh kalimat berpola SPOK, ada baiknya kamu juga tahu unsur-unsur SPOK dalam sebuah kalimat terlebih dahulu seperti berikut ini:

1. Subjek

Subjek merupakan seseorang yang melakukan pekerjaan tertentu dalam sebuah kalimat. Secara umum, subjek adalah kata benda, seperti nama panggilan orang, hewan, tumbuhan, benda, dan lainnya.

2. Predikat

Predikat merupakan unsur sebuah kalimat dalam bentuk tindakan yang dilakukan oleh subjek dalam sebuah kalimat. Secara umum, predikat dalam bentuk kata kerja (lisan), tetapi dalam kondisi tertentu predikat dapat ditempatkan sebagai kata sifat dan lain-lain.

3. Objek

Objek adalah unsur kalimat yang digambarkan sebagai sesuatu yang tunduk pada tindakan atau aktivitas subjek.

4. Keterangan

Unsur keterangan dalam fungsi kalimat sebagai penjelasan di mana, kapan, dan bagaimana suatu peristiwa terjadi dalam kalimat. Keterangan dibagi kedalam beberapa jenis seperti berikut ini:

- Keterangan alat = memakai, mengendarai dan menggunakan.

- Keterangan waktu = sewaktu, jam dan pada.

- Keterangan cara = dengan

- Keterangan tempat = di –

- Keterangan tujuan = supaya dan agar

 

Penulis: Maganga/Muhmmad Reza Ariski