Pantun assalamualaikum untuk pembuka acara
foto: freepik.com
1. Jika haus segeralah minum
Daripada nanti badanmu demam
Saat kuucapkan assalamualaikum
Mohon dijawab waalaikumsalam.
2. Ada jarum di atas papan
Papan kayu tidak tenggelam
Assalamualaikum sebagai sapaan
Sapaan merdu umat Islam.
3. Bunga harum mekar sekuntum
Buah tomat terlihat ranum
Assalamualaikum antum-antum
Semoga sehat dan selalu senyum.
4. Bunga sekuntum dari pohon talas
Di Purwokerto anak bersekolah
Assalamualikum mohon dibalas
Ku buka acara dengan bismillah.
5. Belajar Fisika, teori kuantum
Belajar Kimia, tentang kalium
Kata pembuka, assalamualaikum
Teh dan kopinya silakan diminum.
6. Berolahraga memakai kostum
Bajunya cokelat kena yodium
Acara dibuka dengan assalamualaikum
Maaf terlambat, mohon dimaklum.
7. Buah mangga sedang ranum
Diberi sambal enak rasanya
Kuucapkan assalamualaikum
Salam sejahtera buat semuanya.
8. Hujan turun di tengah petang
Jalan sendiri menunggu pacar
Assalamualaikum selamat datang
Semoga acara ini berjalan lancar.
9. Semua tulisan harus dirangkum
Sebelum dikirim ke Kota Belgia
Ku ucapkan assalamualaikum
Untuk hadirin hadirat yang berbahagia
10. Petik sekuntum bunga pematang
Bunganya kecil dimakan ngengat
Assalamualaikum selamat datang
Ku sapa hadirin dengan hangat
11. Kelopak bunga penuh berseri
Tumbuhnya dari buah satu butir
Sujud sembah untuk membuka hari
Assalammualaikum untuk hari ini
12. Mentari muncul belum tinggi
Hanya selangkah sepanjang hari
Assalamualaikum dan selamat pagi
Semoga berkah tertuju padamu hari ini
13. Tombak lancip telah ditancapkan
Bekas perburuan saat menangkap hewan
Selamat pagi sungguh aku ucapkan
Assalamualaikum untuk kawan-kawan
14. Embun turun bunga menguntum
Surya datang memunculkan pagi
Aku haturkan assalamualaikum
Untuk kamu sang kekasih hati
15. Setelah minum wadah diletakkan
Jangan lupa wujud syukur dan sembahyang
Assalamualaikum ku sampaikan
Apa kabarmu teman tersayang?
16. Tinggi-tinggi bukit cemara
Setinggi dinding istana raja
Salam pembuka untuk mengawali bicara
Assalamualaikum duhai saudara
17. Ke sungai Brantas membawa serbuk
Serbuk putih dibuat pupuk
Assalamualaikum warga Facebook
Moga rejeki makin menumpuk
18. Ikan asin dalam rantang panjang
Burung camar hinggap ke dahan
Assalamualaikum serta selamat datang
Silakan coba jajanan yang disuguhkan
19. Pergi senam pakai kapal selam
Pulangnya pakai kereta asap
Kalau saya haturkan salam
Jangan lupa langsung dijawab
20. Badan jadi kurus karena kurang makan
Badan gemuk dampak terlalu banyak makan
Mumpung untaian salam belum saya haturkan
Yang ingin ke toilet dipersilakan
Recommended By Editor
- 60 Pantun ulang tahun untuk orang spesial yang berkesan, bikin hubungan makin erat dan bahagia
- 55 Pantun jenaka 4 baris untuk mencairkan suasana, auto bikin ketawa bareng
- 11 Chat lucu adu pantun driver ojek online pada customer ini endingnya malah digombalin
- 11 Chat lucu lagi serius tapi dianggap pantun ini endingnya ngeselin abis, bikin geleng kepala
- 75 Pantun ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri, ungkapan kemenangan dengan kebahagiaan
- 11 Chat lucu orang berbalas pantun ini bikin capek, balasannya nyeleneh pol
- 45 Contoh pantun anak sekolah bertema jenaka, hiburan di tengah tugas numpuk