Brilio.net - Jika kamu pernah terkena cipratan minyak panas atau percikan api, jangan pernah mengoleskan pasta gigi atau minyak di area kulit yang terbakar. Sering dilakukan karena dianggap mampu meredakan luka bakarnya, ternyata cara tersebut termasuk penanganan medis yang salah, lho. Nyatanya, pasta gigi dan minyak tersebut dapat memperparah luka bakar yang korban alami.

Luka bakar sendiri memiliki beberapa tingkat keparahannya. Luka bakar ringan adalah luka bakar yang merusak lapisan epidermis (lapisan kulit luar), dampak yang dirasakan korban seperti kemerahan dan rasa nyeri di area luka. Sedangkan luka bakar sedang adalah luka bakar yang ditandai dengan kulit yang melepuh, bengkak, dan terasa sangat perih.

Kemudian ada luka bakar berat adalah luka bakar dalam kondisi parah yang merusak seluruh lapisan kulit hingga saraf. Beberapa tingkat keparahan luka bakar memerlukan tindak pertolongan yang berbeda-beda. Bilamana luka bakar yang dialami korban terbilang kategori ringan, maka hanya memerlukan penanganan medis dari rumah.

Namun jika sudah termasuk kategori sedang hingga berat, segera untuk melakukan tindakan medis di pusat pelayanan kesehatan terdekat. Jika sudah terlanjur, kamu nggak perlu panik. Penting untuk tenang dan mengetahui langkah pertolongan pertama pada luka bakar sebelum akhirnya harus merujuk ke klinik kesehatan atau rumah sakit.

Tidak perlu berlama-lama lagi, berikut tujuh cara ampuh untuk pertolongan pertama luka bakar, seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (13/5).

1. Jauhkan korban dari sumber panas.

7 cara ampuh untuk pertolongan pertama luka bakar © 2024 freepik.com

foto: freepik.com

Langkah paling utama saat hendak memberikan pertolongan pertama bagi korban luka bakar yaitu sesegera mungkin menjauhkan korban dari sumber panas, baik api, percikan listrik, bahan kimia, ataupun cairan panas lainnya. Tindakan pengamanan korban perlu dilakukan dengan tanggap namun tetap berhati-hati.

Bila korban menderita luka bakar ringan, maka penanganannya bisa dilakukan di rumah atau tempat aman. Namun bila kondisi luka bakar sudah cukup parah dan berat, segera evakuasi korban ke rumah sakit terdekat. Pastikan kamu telah mengenakan atribut evakuasi yang tepat. Jangan sampai saat hendak menolong, justru kamu malah terkena hal yang sama.