Struktur penulisan makalah yang baik dan benar.
foto: freepik.com
Struktur makalah adalah susunan bagian-bagian dari makalah yang berfungsi untuk memudahkan penulis dan pembaca dalam menyajikan dan memahami isi makalah. Struktur makalah biasanya terdiri dari beberapa bagian, yaitu:
1. Cover.
Pada cover makalah berisi judul, logo, identitas penulis, dan tempat dan tahun terbit makalah. Penulisan cover biasanya menggunakan rata tengah (center) dan huruf kapital.
2. Kata pengantar.
Halaman kedua dalam makalah biasanya berisi sambutan, ucapan syukur, dan terima kasih dari penulis kepada pihak-pihak yang berkontribusi dalam penulisan makalah. Bagian ini juga dapat mencantumkan latar belakang, tujuan, dan metodologi penelitian yang digunakan dalam makalah.
3. Daftar isi.
Setelah itu, ada daftar judul dan sub judul dari setiap bab dan halaman yang terdapat dalam makalah. Pada daftar isi memberikan informasi tentang topik yang dibahas dan halaman isi yang tujuannya agar pembaca lebih mudah menemukan informasi yang dicari dalam makalah.
4. Bab pendahuluan.
Selanjutnya pada bab pendahuluan dapat berisi pengantar tentang topik atau masalah yang dibahas dalam makalah. Bagian ini biasanya terdiri dari tiga sub bab, yaitu latar belakang, rumusan masalah, dan tujuan penelitian. Latar belakang berisi data atau fakta yang mendasari pemilihan topik atau masalah. Rumusan masalah berisi pertanyaan yang ingin dijawab dalam makalah. Tujuan penelitian berisi manfaat atau implikasi dari makalah.
5. Bab pembahasan.
Sementara pada bab pembahasan makalah menjelaskan tentang uraian pokok dari topik atau masalah yang dibahas dalam makalah. Bagian ini biasanya mencakup landasan teori, hasil penelitian, analisis dan diskusi, serta simpulan dan saran. Landasan teori berisi konsep, teori, atau pendapat yang relevan dengan topik atau masalah.
Hasil penelitian berisi data atau informasi yang diperoleh dari sumber yang valid dan kredibel. Analisis dan diskusi berisi penafsiran, kritik, atau evaluasi terhadap data atau informasi yang ada. Simpulan dan saran berisi rangkuman dan rekomendasi dari penulis terkait dengan topik atau masalah.
6. Bab penutup.
Kesimpulan dan saran dari penulis terkait dengan topik atau masalah yang dibahas dalam makalah terdapat dalam bab penutup. Kesimpulan berisi jawaban dari rumusan masalah yang telah dibahas dalam makalah. Saran berisi usulan atau masukan dari penulis untuk penelitian selanjutnya atau pemecahan masalah yang lebih baik.
7. Daftar pustaka.
Kemudian pada daftar pustaka biasa berisi daftar referensi yang digunakan sebagai sumber atau bahan penelitian dalam penulisan makalah. Referensi tersebut dapat berupa buku, jurnal, artikel, internet, atau data dan fakta valid lainnya. Penulisan daftar pustaka harus mengikuti kaidah penulisan ilmiah, seperti gaya APA, MLA, atau Chicago.
8. Lampiran.
Terakhir, dalam makalah juga terdapat lampiran. Lampiran makalah berisi tentang seluruh gambar, foto, grafik, tabel, atau data yang mendukung dalam pembuatan makalah. Bagian ini bersifat opsional dan tergantung pada kebutuhan penulis.
Cara menulis makalah bahasa Indonesia.
foto: freepik.com
Untuk menulis makalah yang baik dan benar, kamu perlu memperhatikan beberapa hal berikut:
1. Tentukan tujuan, sasaran, dan isi makalah dengan jelas dan relevan dengan topik atau masalah yang ingin dibahas.
2. Kumpulkan data atau informasi yang mendukung penelitian dari berbagai sumber yang valid dan kredibel, seperti buku, jurnal, artikel, internet, atau observasi lapangan.
3. Susun kerangka makalah yang terdiri dari bagian-bagian utama, yaitu halaman judul, kata pengantar, daftar isi, bab pendahuluan, bab pembahasan, bab penutup, daftar pustaka, dan lampiran.
4. Tulis makalah dengan menggunakan bahasa yang sopan, formal, dan baku yang sesuai dengan Ejaan yang Disempurnakan (EYD) dan kaidah penulisan ilmiah, seperti penggunaan tanda baca, kutipan, catatan kaki, dan daftar pustaka.
5. Revisi dan edit makalah untuk memperbaiki kesalahan ejaan, tata bahasa, atau isi yang kurang tepat atau jelas.
Recommended By Editor
- Contoh kata pengantar makalah kelompok, pahami pengertian dan tips menulisnya agar menarik
- Pengertian makalah, ciri, struktur penulisan, dan tujuannnya
- Contoh cerpen 1000 kata dengan tema keluarga, kampung halaman, dan cinta, lengkap dengan penjelasannya
- 20 Contoh kata kerja tidak beraturan dalam bahasa Inggris, pengertian dan penggunaannya dalam kalimat
- 45 Contoh kata populer dalam teks editorial, pahami definisi, ciri, dan cara penggunaan
- Contoh dialog bahasa Indonesia 2 orang, beserta pengertian, ciri, dan cara menulis