Brilio.net - Mata pelajaran matematika adalah sebuah momok pelajaran yang sering sekali dijauhi para siswa. Hal itu menyebabkan banyak sekali diantara kalangan siswa yang tidak menyukai pelajaran matematika dan turunannya. Alhasil dalam setiap pelajaran tersebut, para siswa mendapatkan nilai yang buruk pada saat ujian dilaksanakan. Oleh karena itu para guru mulai mencari cara, upaya apa yang bisa dilakukan untuk menaikkan minat dan kemampuan seluruh siswa dalam kemampuan berhitung dan ilmu matematika.

Salah satu program yang mampu meningkatkan daya tarik dan skill berhitung siswa adalah dengan menggalakkan program numerasi di sekolah. Program ini adalah hasil dari usaha para guru dan staff pengajar demi membuat kegiatan belajar mengajar siswa, khususnya dalam mata pelajaran matematika.

Numerasi ini juga berguna untuk mendalami berbagai konsep perhitungan yang lebih kompleks namun tetap dengan kegiatan yang menyenangkan. Jika kamu ingin memperoleh informasi mengenai program numerasi di sekolah, kamu bisa menyimak rinciannya dibawah ini.

Tidak perlu berlama-lama lagi, silakan simak artikel ini hingga habis. Berikut contoh program numerasi di sekolah lengkap dengan tips pelaksanaannya. Seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (17/4).

Pengertian dan contoh program numerasi di sekolah

Contoh program numerasi di sekolah © 2024 brilio.net

Contoh program numerasi di sekolah
freepik.com

Pengertian dari program numerasi di sekolah adalah upaya yang dilakukan oleh sekolah untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan siswa dalam menggunakan ilmu matematika dalam berbagai konteks aktivitas sehari-hari. Program ini memiliki tujuan untuk membantu siswa mendapatkan kemampuan berhitung dan analisis yang kuat dan relevan dengan kebutuhan mereka dalam kehidupan sehari-hari serta untuk mencapai prestasi akademik yang lebih tinggi.

Program numerasi biasanya mencakup berbagai aspek keilmuan matematika, dimulai dari konsep penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian, hingga cabang ilmu matematika lain yang lebih kompleks seperti pecahan, persentase, desimal, geometri, dan statistik. Tujuan dari program ini adalah untuk memastikan bahwa setiap siswa memiliki kemampuan matematika dasar yang cukup untuk mengatasi tantangan di sekolah dan dalam kehidupan mereka setelah lulus.

Dalam mendukung program numerasi di sekolah, perlu melalui berbagai tahapan dan langkah-langkah yang perlu dilakukan. Adapun tahapan-tahapannya sebagai berikut:

1. Menetapkan tujuan yang jelas untuk meningkatkan kemampuan siswa

2. Menyusun kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan siswa

3. Menggunakan metode pembelajaran yang menarik dan interaktif

4. Memanfaatkan sumber daya dan fasilitas yang tersedia di sekolah

5. Melakukan evaluasi berkala setiap beberapa kali tahapan

6. Memperoleh dukungan para orang tua dan komunitas pemerhati matematika dalam mensukseskan acara ini