Brilio.net - Pengguna Instagram saat ini dihadapkan pada kabar yang cukup mengkhawatirkan. Pasalnya media sosial milik Meta Companies ini dikabarkan akan menghapus fitur arsip story secara permanen. Kejadian ini menjadi perhatian khusus pengguna Instagram karena story yang sudah dihapus tidak bisa dipulihkan kembali.

Meta mengungkapkan bahwa penghapusan arsip Instagram ini terjadi karena adanya bug atau kesalahan dari sistem mereka. Meskipun perbaikan sedang dilakukan, sayangnya story yang sudah terpengaruh oleh bug tersebut tidak dapat dikembalikan.

Hal ini tentu saja membuat banyak pengguna merasa kecewa sekaligus khawatir, terutama bagi kamu yang kerap mengandalkan fitur ini untuk menyimpan momen-momen penting. Fitur archive sebelumnya memungkinkan pengguna untuk menyimpan cerita yang pernah diunggah dan melihatnya kapan saja.

Bagi sebagian orang, fitur ini sangat berharga karena dapat menyimpan kenangan tanpa harus mengunggahnya ke sorotan atau highlight. Jika Instagram benar-benar menghapus fitur ini, penting untuk mengetahui cara melindungi arsip cerita kamu agar tidak hilang sepenuhnya. Salah satu solusinya yakni dengan mengamankan foto dan video ke Google Drive.

Lantas bagaimana caranya amankan foto dan video di Google Drive? Yuk simak ulasan lengkap di bawah ini yang disadur brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (26/9).

Amankan foto dan video Instagram ke Google Drive

Fitur archive story bakal dihapus Instagram © 2024 freepik.com

foto: freepik.com

- Mengunduh cerita dari arsip Instagram

1. Akses aplikasi Instagram, lalu masuk ke profilmu dan tekan ikon menu (tiga garis) yang terletak di sudut kanan atas layar.

2. Pilih opsi "Your Activity," kemudian navigasikan ke bagian "Archive." Di sini, kamu akan menemukan semua cerita yang telah disimpan di arsip.

3. Untuk menyimpan cerita, pilih satu cerita, kemudian klik ikon titik tiga (opsi) yang berada di pojok kanan bawah cerita tersebut.

4. Pilih "Save Photo/Video" untuk mengunduh cerita tersebut ke galeri ponselmu.

5. Ulangi proses ini untuk setiap cerita yang ingin kamu simpan.

- Cara mengunduh banyak file secara langsung di Google Drive

1. Masuk ke akun Instagram kamu dan buka profil.

2. Klik pada opsi "Edit Profile."

3. Pilih menu "Personal Information Settings."

4. Selanjutnya, buka menu "Your Information and Permissions."

5. Untuk mengunduh arsip, pilih opsi "Download Your Information." Di menu ini, kemudian pilih "Download or Transfer Information."

6. Pilih "All Available Information," lalu akses menu "Download to Device" untuk memulai pengunduhan.

7. Selanjutnya, pilih lokasi penyimpanan di menu "Destination."

8. Pilih "Google Drive" untuk menghubungkan Instagram dengan akun Google Drive milikmu.

9. Izinkan Meta untuk mengakses akun Google Drive kamu. Tunggu hingga proses pengunduhan informasi selesai dan arsip Instagram Story akan tersimpan secara otomatis di Google Drive.