Brilio.net - Pandemi yang sudah melanda hampir dua tahun ini membatasi pergerakan ekonomi masyarakat, termasuk para mitra pengemudi dan pengantaran. Kondisi ini membuat Julo sebagai penyedia kredit digital berizin OJK berkolaborasi dengan Grab meluncurkan GrabModal.
Lewat program ini, para mitra pengemudi dan pengantaran Grab dapat menerima kredit digital dengan cepat. Tujuannya untuk dapat membantu mereka secara finansial dalam pemenuhan berbagai kebutuhan. Misalnya untuk biaya pendidikan, renovasi rumah, perbaikan kendaraan sampai keadaan darurat lainnya.
Cara mendapatkan GrabModal juga cukup mudah kok. Prosesnya nggak ribet, lewat daring. Para mitra cukup mengisi formulir daring singkat dengan lampiran KTP dan swafoto sebagai prosedur. Setelah itu, para mitra pengemudi hanya cukup melunasi pembayaran kredit digital yang digunakan melalui pemotongan pendapatan yang disepakati.
Kredit digital yang akan diluncurkan secara bertahap ini ditargetkan bisa menjangkau lebih dari 100.000 mitra pengemudi dan pengantaran Grab di Indonesia pada akhir tahun ini.
“Para mitra pengemudi dapat dengan mudah mengakses kredit digital untuk menghidupi kebutuhan mendesak atau sehari-hari mereka. Tentunya ini sangat membantu semua orang, terutama di tengah keterbatasan pandemi seperti ini,” Ujar CEO dan Co-founder Julo, Adrianus Hitijahubessy.
Kerjasama ini pun disambut baik Grab Indonesia. Director of Financial Technology Grab Indonesia Anandhita Kasetra menjelaskan, kerja sama ini merupakan bagian komitmen jangka panjang Grab meningkatkan kesejahteraan para mitra pengemudi dan pengantaran sebagai bagian dari misi GrabForGood.
“Fokus program ini adalah memberikan solusi bantuan keuangan dengan aman dan nyaman, sekaligus mendorong inklusi keuangan di Tanah Air bagi para mitra pengemudi dan pengantaran kami. Kami harap melalui layanan GrabModal ini, para mitra Grab dapat terbantu untuk mengatur keuangan dan memenuhi kebutuhan yang mendesak,” ujarnya.
Ryan sebagai salah satu mitra pengemudi sangat merasakan manfaat GrabModal ini. “Layanan ini membantu banget buat modal saya buka usaha warung bakso. Bisa jadi tambahan untuk keluarga juga. Jujur saja GrabModal ini benar-benar menjadi harapan saya untuk memperbaiki nasib keluarga saya di masa pandemi seperti ini,” ujar Ryan.
Hal serupa juga dirasakan Firmansyah. Sebagai mitra pengemudi Grab, ia merasa terbantu dengan adanya program ini. Apalagi, Firmansyah saat ini sangat membutuhkan dana yang tidak sedikit.
“Kredit digital ini bisa saya gunakan untuk biaya berobat ibu saya dan pendidikan anak-anak. Belum lagi, respons Julo dan Grab juga sangat cepat. Saya juga tidak usah repot-repot setor sana-sini untuk bayar karena saldo saya langsung otomatis terpotong,” jelas Firmansyah.
Selain layanan GrabModal, kredit digital Julo juga dapat diakses secara daring oleh masyarakat usia produktif di seluruh Indonesia. Kredit digital Julo menawarkan limit sampai Rp15 juta dan dapat digunakan untuk transaksi pinjaman tunai, bayar tagihan, isi pulsa sampai pembayaran e-commerce.
Penyediaan kredit digital merupakan bentuk visi Julo untuk menyediakan fasilitas kredit yang mudah diakses semua orang. Apalagi saat ini masih banyak masyarakat yang belum terjangkau akses kredit dari bank konvensional. Karena itu, kehadiran kredit digital Julo diharapkan bisa membantu kualitas hidup masyarakat agar lebih baik.
Recommended By Editor
- 4 Tips memilih pinjaman online tanpa khawatir privasi data kamu dicuri
- Sebelum mengajukan pinjaman, ketahui 3 jenis kredit online ini
- 6 Tips tetap eksis, urusan bayar bisa belakangan, begini caranya
- Sekarang beli mobil baru nggak perlu ke dealer, bisa daring lho
- 3 Sistem paylater yang makin diminati, gunakan dengan bijak ya