Brilio.net - Pancasila bukan hanya sekedar lambang negara, tetapi juga merupakan dasar filsafat negara yang seharusnya diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk di lingkungan kerja. Nilai-nilai luhur Pancasila seperti Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, Persatuan Indonesia, Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan, dan Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia, seharusnya menjadi pedoman kita dalam berinteraksi dengan rekan kerja, atasan, dan bawahan.