Brilio.net - Dua hari berturut-turut Plaza Parkir Timur Gelora Bung Karno, Senayan tampak berbeda dari hari biasanya. Usut punya usut, ternyata ada gelaran Jak Japan Matsuri 2024. Acara yang telah berlangsung pada 14-15 September 2024 ini makin mencuri perhatian karena Sasa House Kari Jepang membawa konsep Kari No Yatai (curry food stall) otentik khas Jepang di event ini

Sasa House Kari Jepang mempersembahkan cita rasa kari Jepang yang lezat namun tetap cocok dengan selera Indonesia. Pengunjung dapat menikmati kelezatan nasi kari khas Jepang yang otentik, membawa mereka seolah sedang berada di negeri Sakura.

istimewa istimewa

Foto: brilio.net

Pengunjung semakin antusias mencoba saat para SPG berlalu-lalang  membawa nampan kayu yang berisi sampel makanan kari Jepang. Penampilan para SPG mengenakan kimono haori dan ikat kepala rupanya semakin menarik perhatian pengunjung dan menambah nuansa Jepang di event ini. Tak sedikit para pengunjung yang mengakui kelezatan dari Sasa House Kari Jepang.

“Aku nyobain yang kari pedas, karena menurutku pedasnya pas dan gurih banget!” Kata salah seorang pengunjung, Wahyu kepada brilio.net, Minggu (15/9).

Tidak hanya menawarkan hidangan lezat, Sasa House Kari Jepang juga menghadirkan berbagai kegiatan menarik, Salah satunya adalah berbagi makanan gratis untuk para cosplayer. Seperti diketahui, cosplayer adalah mereka yang mengenakan kostum dan riasan wajah menyerupai karakter fiksi seperti anime atau manga. Nah, cosplayer tampak antusias datang ke booth Sasa House Kari Jepang. Setelah membagikan momen lewat stories Instagram, mereka akan otomatis mendapatkan nasi kari gratis dari booth Sasa House Kari Jepang.

Setelah itu, ada juga Origami Challenge, para SPG tampak mengajak pengunjung berkreasi dengan melipat kertas. Setelah itu, setiap pengunjung bisa menukarkan hasil kreasi origaminya dan mendapatkan diskon Rp 5 ribu untuk pembelian produk Sasa House Kari Jepang di event JJM 2024. Menarik, kan?

istimewa istimewa

Foto: brilio.net

Lalu, ada juga Wotagei Dance Challenge yang berlangsung pada pukul 3 sore dan 7 malam. Wotagei adalah jenis gerakan sorakan atau tarian yang dilakukan oleh penggemar saat menonton konser idola Jepang. Di event ini, pengunjung dipersilahkan untuk  menunjukkan kemampuan menari ala idol Jepang. Tentunya juga mendapat kesempatan memperoleh merchandise spesial langsung melalui Gatchapon machine di booth Sasa House Kari Jepang.

Aktivitas ini menambah keseruan dengan hadiah-hadiah menarik. tak sedikit para pengunjung yang mengaku senang dengan ragam aktivitas yang seru dan menghibur ini.

"Seru banget sih ini, apalagi untuk aku yang memang suka berbagai macam kebudayaan Jepang, dan untuk Sasa House Kari Jepang sukses terus dan terus ciptain bumbu siap masak kaya kari Jepang ini!” lanjut Wahyu.

Sepanjang acara, booth Sasa House Kari Jepang ramai dikunjungi oleh para pecinta budaya Jepang. Booth ini berhasil menghadirkan kebahagiaan dan kelezatan rasa otentik khas Jepang di tengah antusiasme pengunjung Jak Japan Matsuri 2024. Kehadiran Kari No Yatai by Sasa House Kari Jepang di Jak Japan Matsuri 2024 tidak hanya memberikan pengalaman kuliner yang istimewa, tetapi juga memperkaya pemahaman pengunjung tentang budaya makanan Jepang.

Bagi kamu yang belum berkesempatan mencicipi kelezatan kari otentik khas Jepang di event ini, jangan khawatir. Kamu masih bisa merasakan cita rasa yang sama dengan membeli produk Sasa House Kari Jepang yang tersedia di berbagai minimarket dan supermarket terdekat.