Brilio.net - Punya rumah bertingkat adalah kemewahan tersendiri dalam hal tempat tinggal. Ketika rumahmu punya lahan yang tidak cukup luas, meninggikan ukuran bangunan adalah salah satu alternatif agar rumahmu bisa lebih luas.

Ketika mempunyai rumah dengan jumlah lantai dua atau tiga, biasanya kamu akan membagi masing-masing lantai untuk beberapa bagian ruangan. Misalnya lantai satu untuk ruang tamu, ruang keluarga, dan dapur. 

Lantai dua untuk kamar tidur anak, dan suami istri. Serta, lantai tiga adalah rooftop yang biasanya dipakai sebagai tempat menjemur pakaian. Bisa juga rooftop dijadikan gudang tempat menyimpan barang yang sudah lapuk atau tidak terpakai.

Namun, jika jadi gudang, maka penampakannya akan terlihat berantakan kumuh, kusam, dan kurang sedap dipandang. 

makeover rooftop tanpa atap TikTok

foto: TikTok/@info.rumahsidoarjo

Ada baiknya ruangan yang paling tinggi di rumah ini dimakeover agar pemandangannya jadi bagus terlebih estetik. Jika kamu punya pemikiran demikian dan sedang scroll cari-cari referensi, video berikut ini bisa kamu tonton untuk dijadikan inspirasi.

makeover rooftop tanpa atap TikTok

foto: TikTok/@info.rumahsidoarjo

Melalui akun TikTok @info.rumahsidoarjo, dibagikan potret perubahan rooftop yang tadinya berantakan, menjadi estetik can cantik banget penampakannya. "Renov rooftop aesthetic keren banget," kata pemilik akun dalam caption.

Rooftop ini awalnya hanya dijadikan tempat untuk kompresor AC, tandon air, bangku dan meja sederhana untuk duduk-duduk, serta terlihat beberapa batu bata tak terpakai menumpuk di sudut rooftop.

Diketahui, alasan rooftop ini direnovasi adalah lantaran rumah sebelah meninggikan tembok rumah mereka, sehingga menutup satu sisi rooftop si pemilik rumah dalam video. Hal itu membuat pemandangan di rooftop jadi tertutup oleh tingginya tembok.

"Ketika rumah tetangga sebelah direnovasi, dinding temboknya ditinggiin dan pemandangannya berubah jadi tembok tetangga," tulis keterangan dalam video.

makeover rooftop tanpa atap TikTok

foto: TikTok/@info.rumahsidoarjo

Karena itu lah si pemilik rumah mulai berpikir agar rooftop rumahnya ini bisa dimakeover, sehingga pemandangannya lebih estetik.

Pada momen selanjutnya, video tersebut memperlihatkan potret perubahan rooftop yang manglingi pol!

Gimana nggak, rooftop yang semula berantakan jadi rapi, tertata, dan estetik. Dengan dinding yang diberi motif dan hiasan tumbuhan kaktus, bangku yang menempel mengitari dindin rooftop, tumbuhan hias, karpet vinyl, dan meja kecil untuk ngeteh, membuat keadaan rooftop ini jadi tempat yang nyaman banget untuk dijadikan tempat bersantai.

makeover rooftop tanpa atap TikTok

foto: TikTok/@info.rumahsidoarjo

Meski begitu, rooftop yang sudah berubah jadi estetik ini masih belum dipasang atap. Hal itulah yang membuat warganet yang meramaikan video ini memuji sekaligus bertanya-tanya. Sebagian merasa khawatir penampakan rooftop estetik ini akan buyar seketika ketika hujan mengguyur.

"Ya ampun beda banget before afternya. Tapi ini kalo hujan udah dipikirin kan?" tulis pemilik akun @teh2209 di kolom komentar.

"Kasih roof yg bisa digeser itu kak. Jadi nggak repot kalo hujan. Estetiknya juga gak bakal ilang," timpal akun @nanchy_lepongbulan.

"Ini bukan di Dubai bunda. Kalau hujan apalagi pakai angin, semuanya jadi ambyar," ujar pemilik akun @chi_tra23.

"Kalau sudah dipasang atap upload lagi ya," kata akun @amldsftrii__.

@info.rumahsidoarjo renov rooftop aesthetic keren banget.. #renovasi #renovasirumah #renovrumah #renovasirumahsubsidi #inspirasi #renovasikamar #renovasidapur #renovasikamarmandi #renovasimurah #renovasiatap #renovasibalkon #renovasiataprumah #designinterior #interiordesign #inspirasirumah #inforumah #inforumahsidoarjo #inforumahsidoarjokota #inforumahsurabaya #inforumahpasuruan Full Senyum Sayang - Evan Loss