Brilio.net - Di antara beberapa furnitur di dalam rumah, salah satu yang termasuk bagian terpenting adalah lampu. Jika sebuah hunian tidak memiliki lampu atau penerangan tentunya hal itu akan menghambat aktivitas seseorang, terutama saat malam tiba.
Ternyata bagian penting dari rumah ini tidak hanya berfungsi sebagai penerangan saja, karena lampu juga dapat menjadi hiasan untuk memperindah sebuah ruangan di dalam rumah. Sebut saja lampu hias atau chandelier yang sering dijadikan penghias pada ruang tamu.
Nah selain chandelier, masih banyak desain lampu lainnya yang juga tidak kalah bagus dibanding desain chandelier umumnya. Seperti 8 desain lampu unik berbentuk stickman ini yang telah brilio.net himpun dari Pinterest, Rabu (2/5).
1. Desainnya yang unik dan kreatif ini bakal membuat ruangan kamu jadi lebih kece seketika.
2. Wah bisa dibuat jadi lebih meriah nih, yang pastinya jadi lebih terang juga.
3. Bentuknya pun bisa kamu ubah sesuka hati nih, fleksibel dan kreatif abis.
4. Bisa juga dibuat jadi berbentuk Superman. Anak-anak pasti suka deh!
5. Selain digantung, ada juga nih yang ditempel di dinding kayak gini.
6. Keren nih desain lampunya kayak orang lagi ngerokok.
7. Nah atau yang ini malah jadi kayak orang lagi mancing nih.
8. Dijamin deh kalau pakai lampu desain ini ruangan kamu bakal tampak berbeda.
Recommended By Editor
- 9 Pengganjal pintu ini bentuknya unik abis, jadi pengen punya
- 9 Desain rooftop inspiratif abis, bisa jadi taman hingga ruang bermain
- 12 Rumah ini unik abis, ada yang ukurannya cuma 1 meter
- 10 Rumah berkelas untuk anjing, ada yang harganya Rp 4,5 miliar
- Rumah 5 seleb Tanah Air ini desainnya tuai pujian, kece maksimal