Brilio.net - Rumah merupakan kebutuhan utama yang harus dimiliki setiap orang. Ketika dewasa, keinginan memiliki tempat tinggal semakin hari semakin meningkat. Tak sekadar ingin punya rumah, kamu kadang menginginkan bentuk rumah yang ideal sesuai selera. Mulai dari desain dan bentuk rumah sampai konsep tiap ruangannya.
Seperti halnya fashion, rumah juga punya tren sendiri yang berubah setiap tahunnya. Konsep yang sering dijadikan ide untuk rumah seperti minimalis, modern, industrial, klasik, tropis, dan masih banyak lagi.
Sebelum membangun rumah, sebaiknya kamu perlu tahu, ingin dibuat seperti apa tempat tinggalmu tersebut. Apakah kamu akan membangun dari awal atau renovasi sebagian kecil rumah.
Rancang desain bangunan dan interior sesuai dengan keinginan, barulah kamu bisa mulai mewujudkannya, seperti potret desain tembok rumah yang bisa kamu lihat pada video berikut ini.
foto: TikTok/@carlenedoraa
Diunggah oleh akun TikTok @carlenedoraa, akun ini membagikan potret makeover tembok ruangan tamu menjadi lebih rapi dan estetik. "Make over tembok rumah estetik ala hotel," tulis caption dalam unggahan video tersebut.
Recommended By Editor
- Transformasi rumah subsidi dimakeover 40 hari ini hasilnya bikin melongo, bak hunian mewah gedongan
- Makeover ruang tamu dan ruang keluarga sempit rumah subsidi, hasilnya bikin terpukau
- Makeover lantai 2 kusam jadi hunian minimalis dan kekinian, 9 potret before after-nya bikin takjub
- Transformasi kamar kumuh penuh sampah dimakeover hanya pakai wallpaper, hasil estetiknya bikin takjub
- Makeover rumah mirip kandang ayam jadi hunian gaya American Classic, 11 transformasinya bikin pangling