Brilio.net - Marco Pierazzi, arsitek dan desainer asal Italia punya ide menarik ketika ia melihat sebuah gang kosong di jalanan Kota Roma. Ia kemudian membeli lahan sempit itu dan menyulapnya menjadi sebuah rumah.
Rumah yang luasnya hanya sekitar 22 meter persegi tersebut kemudian dikenal sebagai rumah paling kecil di Italia. Walaupun tampak kecil, tetapi arsitektur dan isi dari rumah miliknya tersebut banyak dikagumi orang.
Penasaran seperti apa bentuknya? Berikut foto-fotonya seperti yang brilio.net kumpulkan dari Design You Trust, Selasa (11/10).
1. Liat dari luar dulu deh, rumah ini kini ditempati sendiri oleh Pierazzi dan istrinya, namun ia juga menyewakan untuk penginapan para turis yang berkunjung ke Kota Roma.
2. Ini pintunya, mungkin tampak jelek tapi kamu akan kaget melihat isinya.
3. Nah ini dia dalamnya, langsung berhadapan dengan lorong dan tangga.
4. Masuk lagi ke dalam, di sebelah kanan terdapat dapur dan lemari.
5. Desainnya dominan dengan warna putih, sehingga memberikan kesan tampak lebih luas.
6. Peralatan dapurnya lengkap juga nih.
7. Dan ini kamar mandinya, nggak kalah sama kamar mandi hotel berbintang.
8. Di dinding sebelah kiri terdapat meja makan tersembunyi yang dapat ditarik jika ingin digunakan.
9. Dan ini kamar tidurnya yang terletak di lantai dua, cukup nih buat dua orang.
10. Bisa diubah jadi sofa santai untuk menonton televisi.
11. Gimana? Keren ya rumahnya...
Recommended By Editor
- Tilik 10 artis Korea idolamu & bisnisnya, ada juragan real estate lho
- 10 Jam tangan mewah milik seleb Indonesia, ada yang Rp 7 miliar
- Bukan penyanyi, 6 seleb ini sukses mengisi soundtrack filmnya sendiri
- Akhirnya, Mario Teguh akui Kiswinar adalah anaknya
- 8 Foto kenangan kebersamaan Oma Gigi dan keluarga, selamat jalan Oma..