Brilio.net - Kabar duka kini tengah menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Aktris Saphira Indah yang dikenal lewat perannya sebagai Uni dalam film Eiffel... I'm in Love meninggal dunia pada Rabu (30/1) malam. Kabar meninggalnya Saphira Indah tersebut dibenarkan oleh sang sepupu, Hera yang mengatakan jika Saphira sempat mengalami sesak napas.

Menurut pengakuan sang suami, Saphira Indah sempat mendapatkan perawatan intensif sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir. "Jadi ada masalah di paru-paru," ungkap Ai Rico seperti dikutip brilio.net dari liputan6.com, Kamis (31/1).

Kepergian Saphira Indah tak hanya menyisakan duka mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan, namun juga para sahabat yang terkejut dengan kabar duka tersebut. Para sahabat dari kalangan selebriti seperti Shandy Aulia, Chacha Frederica dan Ayu Ting Ting pun mengungkapkan rasa kehilangannya di akun media sosial masing-masing.

Kabar meninggalnya Saphira Indah semakin membuat keluarga yang ditinggalkan sedih, lantaran seleb berusia 32 tahun tersebut tengah dalam kondisi hamil anak pertama. Nama Saphira Indah mulai dikenal publik setelah berperan dalam film Eiffel... I'm in Love sebagai Uni sahabat Tita pada 2003 silam. Setelah itu Saphira Indah pun mulai aktif bermain film, sinetron, FTV dan bintang iklan. Namanya juga sempat menjadi perbincangan publik setelah menjadi bintang iklan salah satu merek es krim pada 2017 lalu.

Dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (31/1), berikut 10 fakta Saphira Indah, aktris berbakat yang meninggal dunia dalam kondisi hamil.

1. Saphira Indah meninggal dunia pada Rabu (30/1) malam dalam kondisi hamil enam bulan.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


2. Bermain dalam Eiffel... I'm in Love bareng, Saphira Indah menjalin persahabatan yang cukup erat dengan Shandy Aulia hingga sekarang.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


3. Selain berkecimpung di dunia hiburan, Saphira Indah juga menjalankan bisnis kue yang diberi nama Saphira Cake.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


4. Saphira Indah sendiri resmi menikah dengan Ai Rico Hidros Daeng pada Mei 2015 lalu.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


5. Ai Rico Hidros Daeng sendiri merupakan sosok pendiri Ayu Ting Ting Karaoke.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


6. Sebelum menikah dengan Ai Rico, Saphira Indah sudah memiliki seorang anak laki-laki bernama Ahmad Titan At Tariq.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


7. Nama Saphira Indah sempat menjadi viral di berbagai lini masa media sosial saat dirinya menjadi bintang iklan salah satu merek es krim bertema kolosal pada 2017.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


8. Sejak 2003 berkarier di dunia hiburan, Saphira Indah sudah membintangi beberapa judul film dan sinetron ternama, salah satunya Raden Kian Santang dan Ganteng-Ganteng Serigala.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


9. Saphira Indah juga sempat terjun di dunia tarik suara dengan membentuk duo bernama Pochi bersama Ibeth Indonesian Idol pada 2008 lalu.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah


10. Selamat jalan Saphira Indah, semoga tenang di sisi Allah SWT.

 fakta Saphira Indah   2019 brilio.net
foto: Instagram/@saphira_indah