Brilio.net - Pelawak sekaligus politikus Eko Patrio pasti tak asing lagi untuk didengar namanya. Pemilik nama asli Eko Hendro Purnomo ini bisa dibilang sebagai salah satu seleb yang multitalenta. Kariernya semakin melejit saat ia bergabung dalam grup lawak Patrio pada tahun 1994 silam. Jauh sebelum bergabung dengan Patrio, ia juga sempat menjadi penyiar radio.

Tak hanya di dunia hiburan, pria berusia 48 tahun ini kemudian melebarkan sayapnya ke dunia politik. Eko Patrio diketahui menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia dari Fraksi Partai Amanat Nasional yang terpilih selama dua periode (2009-2014 dan 2014-2019). Tak heran jika seleb sekaligus politikus ini disebut memiliki kekayaan yang fantastis.

Selain aset kekayaan yang fantastis, Eko Patrio juga miliki kantor mewah berhiaskan barang antik. Kantor mewah milik Eko Patrio belum lama ini dikunjungi Nagita Slavina. Kedatangan istri dari Raffi Ahmad ke kantor Eko Patrio tampak dibagikan di kanal YouTubenya.

Melalui beberapa pertanyaan yang diajukan Nagita Slavina, tampaknya Eko Patrio telah memulai kariernya di dunia entertainment sejak tahun 1988. Tak heran jika ia menjadi salah satu pelawak yang memiliki jumlah kekayaan yang fantastis. Namun ternyata, kekayaan Eko Patrio didapatnya dari upaya dan kerja kerasnya menjadi pelawak, presenter, pebisnis, hingga politisi.

Bahkan, Eko Patrio diketahui memiliki management artis yaitu Ekomando Production. Belum lama ini, Nagita Slavina melihat-lihat kantor Ekomando Production yang membawahi beberapa artis seperti Della Peres, Zee Zee Shahab, Vega Darmawanti, Vanessa Angel, Natalie Sarah, dan sebagainya.

Kantor Ekomando Production yang diketahui berada di kawasan Cipinang Indah, Jakarta Timur ini tampak sangat megah. Pasalnya, kantor milik Eko Patrio tersebut berdiri di atas tanah seluas 7000 meter persegi. Kantor yang memiliki lima lantai ini tampak megah dengan desain interior kaca tampak dari depan.

Bahkan di rooftopnya terdapat musholla dan juga lapangan luas yang biasa digunakan untuk olahraga dan sepak bola. Penasaran kan? Berikut brilio.net rangkum dari YouTube Rans Entertaiment, Minggu (4/8).

1. Kantor dengan kaca yang besar ini dibangun di atas tanah berukuran lebih dari 7.000 meter persegi.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

2. Ruang tunggu atau lobby yang luas memeliki desain kursi yang unik dan menarik.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

3. Di dalam kantor ini juga terdapat berbagai koleksi barang antik milik Eko Patrio.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

4. Ada juga studio musik yang digunakan untuk rekaman para artis Ekomando.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

5. Kantor ini juga dilengkapi dengan ruang serbaguna yang biasanya digunakan untuk berkumpul.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

6. Nagita juga mengajak para penontonnya untuk melihat ruangan pribadi miliki Eko Patrio.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

7. Di dalam ruangannya, Eko juga memiliki ruang makan pribadi.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

8. Kamar mandinya pun mewah. Di dalammya terdapat koleksi barang-barang mewah, seperti sepatu dan tas.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

9. Bagian favorit Eko berikutnya adalah rooftopnya. Pasalnya, ada musala yang biasa untuk salat berjamaah.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net

10. Ada juga lapangan luas yang biasa untuk olahraga, khususnya sepak bola.

Penampakan kantor Eko Patrio © 2019 brilio.net