Brilio.net - Nabila Syakieb dan Reshwara Argya menikah pada Desember 2015 silam. Kurang lebih lima tahun bersama, rumah tangga keduanya pun dikenal sangat harmonis. Apalagi kini terasa sempurna dengan kehadiran dua orang buah hati, Raqeema dan Rasheed.
Melalui akun Instagram pribadinya, artis 35 tahun ini terbilang cukup sering menunjukkan kemesraannya bersama suami tercinta. Bahkan hal ini memang kerap dilakukan Nabila sejak keduanya masih menyandang status sebagai pasangan kekasih.
Meskipun memiliki perbedaan usia 8 tahun, di mana Reshwara lebih muda dari Nabila, namun bukan jadi halangan besar dalam hubungan keduanya. Kemesraan keduanya kala itu selalu sukses membuat penggemar terbawa perasaan.
Mengajak nostalgia, berikut potret lawas Nabila dan Reshwara zaman pacaran, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (16/2).
1. Foto bernuansa hitam putih ini diabadikan pada 2014 silam.
foto: Instagram/@nabilerz
2. Memiliki perbedaan usia cukup jauh, nyatanya keduanya tampak selalu harmonis sejak zaman pacaran sampai kini.
foto: Instagram/@nsyakieb85
3. Momen keseruan Nabila dan Reshwara liburan bareng. Penuh kenangan semasa muda.
foto: Instagram/@nsyakieb85
4. Baik Nabila maupun Reshwara mempunyai cara tersendiri dalam menunjukkan rasa cintanya pada pasangan.
foto: Instagram/@nabilerz
5. Setelah menjalin hubungan cukup lama, keduanya mantap melanjutkan hubungan ke jenjang pernikahan.
foto: fimela.com
6. Reshwara resmi melamar kekasih hatinya pada 2015 silam.
foto: Instagram/@nsyakieb85lovers_official
7. "Aku nyaman banget sama Reshi. Kita punya kesamaan hobi berkuda. Dia dewasa dan ngemong meski usia lebih muda dari aku. Seiring berjalan waktu aku mikir kalau memang Reshi yang terbaik buat aku, insya Allah dimudahkan," ungkap manis Nabila kala itu.
foto: Instagram/@nsyakieb85lovers_official
8. Salah satu potret prewedding keduanya kala itu. Elegan banget!
foto: Instagram/@nsyakieb85lovers_official
9. Kakak dari Ali Syakieb itu tampil menawan dengan gaun sepanjang lutut serta rambut curly dalam prewedding. Bak boneka Barbie.
foto: Instagram/@nabilerz
10. 20 Desember 2015 menjadi tanggal yang spesial bagi Nabila dan Reshwara. Keduanya pun resmi menyandang status sebagai suami-istri.
foto: kapanlagi.com
Recommended By Editor
- Jarang terekspos, 5 alumni AFI ini ternyata punya tato
- 7 Potret perjalanan kehamilan anak ketiga Eva Anindita hingga lahiran
- 10 Momen kejutan Valentine keluarga Ussy, dinner panggil chef pribadi
- Baru kenal seminggu, Shyalimar Malik dapat hadiah mobil dari pacar
- Jadi wali nikah Atta dan Aurel, Gus Miftah beri pesan penuh makna