Brilio.net - Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air. Pedangdut Neneng Anjarwati dikabarkan telah meninggal dunia pada Rabu (14/7) Neneng meninggal karena terpapar virus Covid-19 dan penyakit bawaan yang ia derita.

Dilansir dari liputan6.com, hal tersebut diungkapkan oleh Daviz Anugrah, anak bungsu Neneng Anjarwati. Daviz menyebut sang bunda meninggal karena Covid-19 dan penyakit bawaan seperti asam urat dan diabetes akut.

"Diabetes. Nah, kalau untuk Covid ringan kan yang bisa sembuh mungkin karena nggak punya penyakit bawaan yang berat. Mama tuh ada asam urat dan diabetes yang akut, jadinya dia imunnya kena banget, turun banget," ungkap Daviz Anugrah, saat ditemui di kawasan Malaka Residence, Jakarta Timur, Rabu (14/7).

Kepergian Neneng Anjarwati yang begitu cepat pun membuat sang anak merasa sedih dan terpukul. Daviz merasa sedih karena ibundanya meninggal sebelum melihat putra sulungnya menikah dan putra bungsunya mengenakan seragam tentara angkatan laut.

"Kalau harapan mama sempat bilang nggak mau meninggal dulu sebelum anak mama yang gede nikah dan anak bontot mama pakai seragam angkatan laut. Jadi mama mau banget aku jadi tentara," ujarnya.

Semasa hidup, Neneng Anjarwati memang dekat dengan anak-anaknya, terutama Daviz. Baik Neneng maupun Daviz kerap mengunggah momen kebersamaan di Instagram masing-masing. Berikut 10 potret kenangan Neneng Anjarwati bersama anak bungsunya seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (15/7).

1. Semasa hidup, Neneng kerap menghabiskan waktunya bersama sang anak, Daviz.

<img style=

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real

2. Bersama sang anak, Neneng kerap diundang menjadi bintang tamu di radio.

<img style=

foto: Instagram/@davizanugrah

3. Ini momen saat Neneng dan Daviz menjadi bintang tamu di sebuah stasiun radio.

4. Selain di radio, Neneng juga mengajak Daviz menghadiri acara TV.

<img style=

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real

5. Rupanya, Daviz mengikuti jejak ibundanya di dunia tarik suara. Neneng pun menemani Daviz saat rekaman.

<img style=

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real

6. Neneng begitu mendukung karier sang anak. Berbagai aktivitas yang dilakukan oleh anaknya, Neneng selalu berusaha untuk menemani, seperti saat syuting single perdana Daviz. "Shoot single perdana 'DavizSendy'Bismillah," tulis Neneng.

Neneng Anjarwati bersama anak bungsu  2021 brilio.net

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real

7. Nggak cuma kerja bareng, Neneng juga kerap mengajak anaknya pergi liburan.

<img style=

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real

8. Keluarga Neneng pun tampak bahagia saat liburan di pantai.

<img style=

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real

9. Kerap melakukan aktivitas bersama, tak heran jika Daviz sangat terpukul atas kepergian Neneng.

<img style=

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real

10. Meski merasa terpukul, Daviz dan kakaknya harus ikhlas menerima kenyataan bahwa sang ibunda telah pergi untuk selama-lamanya.

<img style=

foto: Instagram/@nenenganjarwati13_real