Brilio.net - Rizky Febian, penyanyi bersuara khas yang biasa dipanggil Iky ini kembali mencuri perhatian publik setelah muncul di kanal YouTube Taulany TV. Ucapan rindu kepada sang ibunda Lina, sukses membuat warganet terharu. Mewakili perasaannya, kerinduan dalam hatinya ia sampaikan melalui kata-kata. Iky juga mengaku masih sering menghubungi sang ibunda melalui telpon.

Seperti yang telah diketahui, Iky adalah putra dari komedian Sule dan mantan istrinya Lina. Keduanya resmi bercerai pada Kamis (20/9) di Pengadilan Agama Cimahi, Bandung, Jawa Barat. Perceraian kedua orangtuanya diakui Iky membuatnya 'kepikiran'.

Dikutip dari liputan6.com Ikky mengatakan bahwa ia pernah mendapatkan firasat tentang perceraian kedua orangtuanya. Sebagai anak sulung, ia merasa bertanggung jawab untuk memberikan pengertian pada adik-adiknya. Ia berucap "Akhirnya terjadi dan kaget juga kalau misalkan ayah sama mama cerai. Tapi Iky gimana caranya ngerangkul dulu adik-adik dan perlahan ngasih pengertian." ujarnya.

Warganet yang menyaksikan video tersebut, sontak membanjiri kolom komentar. Ada pula yang mengatakan bahwa Iky adalah sosok kakak idaman. Salah satu adik yang kerap tampil bersama Ikky di berbagai kesempatan adalah Putri Delina. Kedekatan mereka pun disebut siblings goal. Gak percaya? Berikut 10 potret Rizky Febian dengan Putri Delina yang telah dirangkum oleh brilio.net pada Kamis (14/11).

1. Memiliki selisih umur yang tidak begitu jauh membuat Rizky Febian dan Putri Delina jadi sangat akrab.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@rizkyfbian

2. Sejak kecil Iky sudah menjadi sosok kakak yang sangat penyayang. Gemas banget.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@putridelinaa

3. Tak hanya dengan adik perempuannya, rasa sayang Iky juga berlaku bagi adik-adiknya yang lain.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@rizkyfbian

4. Sama-sama terjun di dunia hiburan, keduanya punya suara yang memikat dan enak didengar.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto:Instagram/@putridelinaa

5. Menyusul kesuksesan sang kakak di dunia tarik suara, Putri Delina juga merilis single berjudul "Ruang dan Waktu".

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@putridelinaa

6. Menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Ini potret Iky bareng ayah dan adik-adiknya saat liburan di Bali.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@putridelinaa

7. Ini moment saat mereka berdua menyiapkan kejutan ulang tahun untuk sang ayah.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@rizkyfbian

8. Kalau ini foto yang diupload Putri Delina saat mama Lina ulang tahun.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@putridelinaa

9. Difoto ini Iky menuliskan caption "My Love" dan menandai Putri Delina. Sweet banget ya.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@rizkyfbian

10. Menggunakan outfit berwarna dasar putih, potret keduanya dinilai kompak. Sibling goals.

Rizky Febian  2019 brilio.net

foto: Instagram/@putridelinaa


mgg/Deta Jauda