Brilio.net - Demam Koreanggak cuma dirasakan oleh masyarakat Korea, tapi juga menyebar hingga ke Indonesia. Dari yang muda sampai yang tua, rupanya 'ketagihan' sama hal yang berbau Korea. Mulai dari drama, musik, fashion, hingga makeup ala Korea.
Begitu pula yang dirasakan oleh penyanyi solo asal Sumedang, yaitu Rossa. Wanita kelahiran 9 Oktober 1978 ini memang sedang menggemari hal-hal yang berbau Korea. Ia bahkan menggaet aktor Korea di video klip musiknya yang bertajuk 'Masih'.
Nggak berhenti sampai di sana, baru-baru ini Rossa melakukan pemotretan dengan Korean makeup look, lho. Penampilan Rossa bak artis Korea Selatan ini pun sukses bikin warganet pangling. Rossa juga banjir pujian dari para penggemarnya.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak potret Rossa tampil dengan Korean makeup look yang manglingi abis, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber. Selasa (5/1).
1. Seperti inilah penampilan Rossa dengan Korean makeup look yang sukses bikin warganet pangling.
foto: Instagram/@itsrossa910
2. Tampil cantik bak artis Korea Selatan, Rossa jadi banjir pujian di kolom komentar postingannya.
foto: Instagram/@bennusorumba
3. Bukan cuma sekali Rossa tampil cantik dengan riasan makeup yang tipis.
foto: Instagram/@itsrossa910
4. Sebelumnya ibu satu anak ini juga sering membagikan foto di Instagram, saat memakai riasan tipis di wajahnya.
foto: Instagram/@itsrossa910
5. Apalagi saat Rossa membuat video klip singlenya yang berjudul 'Masih'. Penampilan Rossa anggun dan charming abis.
foto: Instagram/@itsrossa910
6. Tak sedikit juga warganet yang menilai Rossa seperti artis Negeri Gingseng.
foto: Instagram/@itsrossa910
7. Rossa juga beruntung bisa satu panggung dengan member Super Junior di acara konser Super Junior, lho.
foto: Instagram/@itsrossa910
8. Dirinya juga resmi bergabung dengan SM Entertainment pada 2018 lalu.
foto: Instagram/@itsrossa910
9. Rossa juga termasuk salah satu artis yang suka nonton drama Korea nih.
foto: Instagram/@itsrossa910
10. Maka nggak heran deh kalau juri Indonesian Idol ini lekat banget sama hal yang berbau Korea.
foto: Instagram/@itsrossa910
Recommended By Editor
- 8 Potret kamar Nagita Slavina di rumah Rieta Amilia, desainnya elegan
- 10 Potret Meiza Aulia Coritha istri Eza Gionino saat pamer baby bump
- 5 Gaya seleb 90-an di kolam renang bareng pasangan, mesra abis
- 6 Potret desain interior lantai 3 rumah baru Zaskia Sungkar, elegan!
- 10 Gaya pemain sinetron Dari Jendela SMP syuting pakai kebaya, anggun