Brilio.net - Aktor asal Korea Selatan, Kim Soo-hyun, baru saja menggelar fan meeting di Indonesia Convention Exhibitions (ICE), Tangerang, Banten, Minggu (14/5) sore. Fan meeting bertajuk "Nice to meet you!" ini merupakan bentuk kerja sama antara Kim Soo-hyun dengan merek kecantikan Indonesia.

Kehadiran Kim Soo-hyun disambut meriah dan histeris oleh fans Indonesia yang didominasi wanita. Tak hanya masyarakat biasa, sederet artis Tanah Air juga tak mau ketinggalan hadir di acara fan meeting Kim Soo-hyun.

Seperti, Aurel Hermansyah yang menyempatkan diri untuk menemui bintang Dream High tersebut. Tak sendirian, ia juga turut mengajak anaknya Ameena.

Penasaran seperti apa keseruan Aurel hadir di acara fan meeting Kim Soo-hyun? Berikut brilio.net rangkum momennya dari YouTube Aurelie Atta, Selasa (16/5).