Brilio.net - Desainer sekaligus presenter kondang Tanah Air, Ivan Gunawan baru saja meresmikan masjid Indonesia yang dibangunnya di Afrika. Diketahui setelah dua tahun lamanya, laki-laki yang disapa Igun ini berhasil membangun masjid di Uganda, Afrika dengan bantuan sebuah yayasan yaitu Hands Indonesia.

Melalui akun Instagram miliknya, Ivan memperlihatkan pengalaman perjalanannya menuju Uganda. Usai menempuh perjalanan jauh, pria kelahiran 1981 ini akhirnya bisa meninjau langsung masjid miliknya. Di sana ia bertemu dengan warga lokal dan mengadakan beberapa rangkaian acara.

Nggak cuma itu, Igun pun menyembelih 3 ekor sapi untuk warga lokal. Ia juga membantu proses memasak daging sapi hingga memberikan sejumlah hadiah untuk warga setempat seperti Al-Qur’an, hijab dan THR bagi para pengurus masjid.

Tampak warga setempat begitu bahagia menyambut kehadiran Ivan Gunawan. Tidak hanya masjid yang dibangunnya, kebaikan Igun pun berlanjut dengan mendirikan sumur air yang didedikasikan untuk sang ibunda tercinta, Erna Gunawan.

Lantas seperti apa momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda ini? Yuk intip 11 momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda untuk meresmikan masjid yang dibangun tanpa kubah, seperti dilansir brilio.net dari Instagram Ivan Gunawan @ivan_gunawan, Kamis (25/4).

1. Diketahui Ivan Gunawan membangun masjid di Distrik Butanjwa Hoima, Uganda Barat, Afrika. Begini momen saat ia berkunjung ke daerah tersebut, ia disambut hangat oleh warga.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

2. Masjid tersebut telah dibangun Ivan sejak April 2022 lalu dan kini telah rampung dibangun, sehingga bisa digunakan oleh warga untuk beribadah. Inilah momen saat Ivan memberikan sambutan.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

3. Masjid tersebut mampu menampung hingga 400-500 jamaah. Bangunan ini cukup besar lantaran tempat ibadah di Uganda hanya bisa menampung sampai 200 jamaah.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

4. Untuk membangun masjid dengan konsep minimalis ini biayanya ditaksir Rp 1,5 miliar. Begini penampakan depan masjid yang dibangun Igun.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

5. Nggak hanya memberikan sambutan, Igun pun sempat berinteraksi dengan setiap warga lokal. Terutama anak-anak.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

 

6. Tak hanya itu, ia juga mendapat sebuah hadiah sederhana dari salah satu warga di sana.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

7. Pada kunjungan tersebut ada beberapa rangkaian acara di antaranya terdapat pembacaan ayat suci Al-Qur’an hingga acara makan bersama.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

8. Bahkan Igun juga sempat ikut serta dalam membantu proses memasak. Begini momen saat ia mengaduk nasi.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

9. Setelah acara makan-makan, Ivan Gunawan pun membagikan beberapa hadiah. Inilah momen saat ia membagikan satu per satu hadiah yang dibawanya.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

10. Terlihat masyarakat setempat sangat antusias dengan acara peresmian masjid oleh Ivan Gunawan tersebut.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net

11. Terakhir, Igun membuat kenang-kenangan dengan berpose bersama para warga Distrik Butanjwa Hoima, Uganda Barat, Afrika. Ia juga berharap kedepannya bisa membangun masjid di beberapa tempat lainnya.

Momen Ivan Gunawan berkunjung ke Uganda, resmikan masjid yang dibangun tanpa kubah © 2024 brilio.net