Brilio.net - Tahun Baru jadi momen yang ditunggu-tunggu oleh setiap orang, termasuk para selebriti Tanah Air. Mereka pastinya memiliki cara sendiri untuk menikmati malam pergantian tahun, baik bersama keluarga, sahabat, ataupun pasangan.
Tak terkecuali para artis sinetron Ikatan Cinta. Melalui unggahannya di media sosial, mereka membagikan keseruan pergantian malam tahun 2022 malam tadi.
Beberapa dari mereka memilih untuk rayakan tahun baru bersama keluarga, tapi ada juga yang berlibur ke luar kota dengan menikmati suasana pergantian tahun yang berbeda.
Namun sayangnya, dari banyaknya pemain Ikatan Cinta yang mengunggah momen keseruan tahun baru, sosok Arya Saloka justru dipertanyakan keberadaannya. Sebab dari pantauan brilio.net melalui unggahannya dan sang istri Putri Anne, keduanya sama sekali tak mengunggah momen malam Tahun Baru.
Kendati demikian, malam Tahun Baru tetap dirasakan oleh para pemain Ikatan Cinta yang lain. Penasaran dengan momen tahun baruan mereka? Berikut ulasannya seperti dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (1/1).
1. Amanda Manopo.
foto: Instagram/@ricco_richardo
Amanda Manopo memilih Bali sebagai destinasi untuk menikmati libur akhir tahun. Bersama para sahabatnya, mereka menyewa sebuah villa mewah dan menikmati malam tahun baru.
2. Glenca Chysara.
foto: Instagram/@glencachysaraofficial
Pemeran Elsa di sinetron ini justru memilih menikmati malam pergantian tahun bersama keluarga di rumah. Ia juga mengajak sang kekasih, Rendi Jhon untuk menikmati malam tahun baruan bersama. Selain barbeque-an, mereka juga bermain kembang api. Seru banget yah?
3. Ikbal Fauzi.
foto: Instagram/@ikbalfauzi_
Sama seperti Glenca Chysara, Ikbal Fauzi juga menikmati malam tahun baru bersama keluarga. Keseruan makin terasa saat Ikbal dan keluarga bakar-bakar ayam, sosis dan juga jagung di halaman rumahnya.
4. Surya Saputra.
foto: Instagram/@suryasaputra507
Momen tahun baruan Surya Saputra bersama keluarga di halaman belakang rumahnya. Untuk semakin meriah, ia pun menambahkan dekorasi lampu LED dan balon-balon untuk spot foto.
5. Natasha Dewanti.
foto: Instagram/@dijet78
Bersama keluarga, Natasha Dewanti menikmati malam pergantian tahun di salah satu hotel mewah di Jakarta. Mereka dinner mewah dengan berbagai menu yang disajikan. Natasha dan keluarga kompak tampil dengan outfit semi formal yang kece abis.
6. Sari Nila.
foto: Instagram/@debbysetiawaty
Sementara itu, Sari Nila memilih tahun baruan di hotel mewah bersama para sahabatnya. Ia tampil kece dengan kemeja putih, celana motif, dan menambahkan sneakers.
7. Chika Waode.
foto: Instagram/@ryuichi_27
Chika Waode melewati tahun baruan bersama anaknya di salah satu hotel mewah. Meski hanya bisa melihat kembang api dari kejauhan, namun pergantian tahun itu begitu berkesan.
8. Rara Nawangsih.
foto: Instagram/@mbah_jaelani
Rara Nawangsih begitu menikmati pergantian tahun 2022 ini. Sebab ia merayakan bersama sang kekasih. Ia melakukan aktivitas bakar-bakar hingga berkeliling kota dengan vespa antik kesayangan sang suami. Acara tahun baru itu ditutup dengan melihat pesta kembang api yang begitu megah.
9. Nadya Arina.
foto: Instagram/@nadyaarina
Pemeran Catherine di sinetron itu juga memilih tahun baruan di salah satu villa mewah bersama keluarga dan para sahabat. Terlihat raut wajah bahagia dirinya saat main kembang api.
10. Anastasya Panggabean.
foto: Instagram/@syapanggabean
Anastasya menutup akhir tahun 2021 dengan berkumpul bersama keluarga besar. Banyak keseruan yang mereka lakukan mulai dari makan bersama hingga bermain game.
11. Fiki Alman.
foto: Instagram/@fikialman
Fiki Alman tahun baruan bersama para sahabatnya di rooftop rumahnya. Sambil bermain musik, mereka menikmati keindahan pesta kembang api.
Recommended By Editor
- Postingan Arya Saloka di Hari Ibu, tunjukkan para wanita hebatnya
- 7 Potret koleksi lego Amanda Manopo, ada Star Wars hingga Harry Potter
- 11 Outfit Amanda Manopo jadi bumil di sinetron, modis nan elegan
- Putri Anne unggah foto keluarga, paras Arya Saloka tuai atensi
- 9 Momen Glenca Chysara melahirkan di sinetron, aktingnya totalitas