1. Lesty Kejora.

<img style=

foto: Instagram/@lestykejora

 

Lesty Kejora mengikuti audisi di D’Academy musim pertama yakni pada tahun 2014, saat usianya masih 14 tahun. Pada akhir tahun 2015, Lesty juga berkesempatan mewakili Indonesia di kompetisi besar D'Academy Asia. Lolos babak demi babak, ia berhasil keluar sebagai juara 2 setelah berusaha mengalahkan pesaingnya. Sejak saat itu, namanya kian dikenal dan karier bermusiknya makin bersinar di dunia hiburan.

2. Rizki Ridho.

<img style=

foto: Instagram/@da2_rizki123

 

Si kembar jebolan ajang pencarian bakat musik dangdut D’Academy 2015 ini saat berusia 15 tahun memang sudah menjadi pusat perhatian sejak ikut kompetisi. Jumlah fans yang mereka miliki juga bejibun. Remaja kelahiran Medan tahun 1997 silam ini sudah tiga kali meraih penghargaan sebagai duo/group dangdut terpopuler selama tiga tahun berturut-turut sejak tahun 2016 silam.

3. Ega Noviantika.

<img style=

foto: Instagram/@eganoviantika_98

 

Ega Noviantika mengawali kariernya dengan mengikuti ajang D’Academy musim kedua tahun 2015 di usia 17 tahun. Meski tak jadi juara, namun Ega tak kalah populer dari pemenang D’Academy musim kedua. Wanita yang biasa disapa Ega ini merupakan lulusan dari SMA Negeri 3 Kuning. Sejak kecil ia sudah tertarik dengan bernyanyi, khususnya dangdut. Bahkan ia termasuk berprestasi di dunia tarik suara. Kini dirinya menjadi istri dari salah satu penyanyi dari jebolan ajang dangdut yaitu Rafly Gowa.

4. Rafly Gowa.

<img style=

foto: Instagram/@eganoviantika_98

 

Rafly Gowa mulai dikenal saat mengikuti ajang Dangdut Academy musim ketiga tahun 2016. Harus puas di posisi 10 besar, nama pedangdut yang awali karier di usia 17 tahun ini tidak redup. Dia juga pernah dijuluki "Cabe Rawit" karena memiliki power suara yang tinggi dan gesture yang lucu. Karier Rafly terbilang bersinar karena selain sebagai penyanyi, ia juga didapuk membintangi beberapa judul FTV.

5. Putri Isnari.

<img style=

foto: Instagram/@da4_putri03

 

Putri Isnari merupakan salah satu peserta ajang Dangdut Academy 4 Indosiar. Gadis imut ini saat itu sedang berumur 14 tahun dan mengikuti audisi di Makassar setelah lolos audisi tahap awal di Balikpapan. Pamerkan talenta yang luar biasa di ajang tersebut, Putri Isnari berhasil mencuri perhatian gak hanya para juri namun juga seluruh masyarakat Indonesia.