Brilio.net - Shella Saukia dikenal sebagai salah satu content creator dan pengusaha sukses asal Aceh. Nggak heran di kampung halamannya, ia dijuluki Crazy Rich Aceh. Kesuksesannya dibuktikan dengan gaya hidup sekaligus properti yang dimilikinya.

Shella adalah bos dari Shella Saukia Skin, yakni produk skincare dan kosmetik untuk wanita. Sebelum memiliki usaha skincare, Shella dulunya bekerja sebagai reseller produk kecantikan, lho. Kini bos skincare itu telah mendulang kesuksesan dari produk yang diciptakannya.

Sebelum sukses seperti sekarang, Shella pernah tinggal di rumah kontrakan untuk korban Tsunami aceh. Namun, kini dia sudah memiliki rumah pribadi yang jadi impiannya. Nggak cuma rumah yang berubah, penampilannya pun juga berbeda dibandingkan dulu.

Penasaran seperti apa penampilan Shella Saukia dulu dan kini? Simak potretnya dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (18/3).

1. Begini penampilan lawas Shella Saukia sebelum sukses seperti sekarang ini.

transformasi bos skincare Shella Saukia  2024 brilio.net

foto: TikTok/@gudangskincare13

2. Meski belum sukses seperti sekarang, Shella sudah dikenal memiliki wajah yang cantik.

transformasi bos skincare Shella Saukia  2024 brilio.net

foto: TikTok/@gudangskincare13