Brilio.net - Dewi Lestari atau biasa dikenal dengan Dewi Dee Lestari, adalah seorang artis Tanah Air yang memiliki banyak kemampuan. Bagi para pecinta novel, namanya pasti sudah tidak asing lagi, karena ia merupakan seorang penulis novel seperti Supernova, Aroma Karsa dan Filosofi Kopi.

Tak hanya menjadi seorang penulis, Dewi Lestari juga merupakan penyanyi sekaligus pencipta lagu yang sudah aktif di industri musik Tanah Air sejak 1994. Salah satu lagunya yang paling dikenal oleh masyarakat adalah 'Malaikat Juga Tahu'.

Sebagai seorang artis papan atas dengan sejumlah talenta yang luar biasa, membuat Dewi memilih sebuah hunian nyaman yang bisa dijadikannya tempat untuk menemukan inspirasi-inspirasi apik untuk berkarya. Dewi meminta bantuan empat arsitek dengan desain berbeda, hingga akhirnya Dewi dan suami, Reza Gunawan memilih desain karya Ridwan Kamil

Ridwan Kamil atau yang akrab disapa Kang Emil ini, selain menjadi seorang Gubernur Jawa Barat juga dikenal sebagai arsitek yang telah merancang berbagai bangunan dalam maupun luar negeri. Lulusan Institut Teknologi Bandung dan Berkeley University itu dikenal berpengalaman mendesain bangunan dengan gaya yang unik dan artistik. Konsep yang dipilih pun tak kalah menarik.

Penasaran bagaimana rumah Dewi Lestari yang didesain Ridwan Kamil? Berikut potret rumah Dewi Lestari, dilansir brilio.net dari Instagram @deelestari pada Sabtu (5/9).

1. Dengan mengusung konsep eco friendly, Dewi Lestari memiliki sebuah taman di halaman rumahnya dengan dilengkapi oleh vertikal garden, atau sejumlah tanaman yang menempel pada salah satu sudut dinding di rumahnya.

foto: Instagram/@deelestari

2. Dewi memiliki ruang tamu yang dilengkapi dengan 4 jendela. Jika jendelanya dibuka akan terlihat sebuah taman yang asri. Selain itu, adanya jendela membuat sirkulasi udara di rumah Dewi jadi lebih baik.

foto: Instagram/@deelestari

3. Di ruang keluarga, Dewi memilih beberapa perabotan ramah lingkungan seperti kayu.

foto: Instagram/@deelestari

4. Bergeser sedikit ke samping, terdapat sebuah ruangan serba putih lengkap dengan piano yang biasa dimainkan oleh Dewi dengan sang suami.

foto: Instagram/@deelestari

5. Rumah Dewi didominasi dengan warna putih dan kuning sehingga nampak mewah dan elegan.

foto: Instagram/@deelestari

2 dari 3 halaman

6. Dalam konsep eco friendly, Dewi juga memberi sedikit sentuhan gaya industrial pada salah satu sisi dinding di rumahnya. Hal tersebut menimbulkan kesan unfinished pada temboknya yang dicat warna putih tersebut.

foto: Instagram/@deelestari

7. Jika diperhatikan dengan saksama, terdapat tanaman hijau yang menghiasi sudut-sudut rumah Dewi.

foto: Instagram/@deelestari

8. Tak hanya memiliki vertikal gardern, Dewi juga memiliki satu spot hijau di dalam rumahnya yang dihiasi beberapa tanaman hias indoor.

foto: Instagram/@deelestari

9. Di sebelah piano, terdapat ruang dapur lengkap dengan kitchen set dan sebuah lukisan sebagai pemanis ruangan.

foto: Instagram/@deelestari

10. Untuk pencahayaan, Dewi memilih lampu LED yang dianggap lebih hemat energi dan minim toksin karena lampu LED tidak mengandung merkuri seperti bola lampu pada umumnya.

foto: Instagram/@deelestari

3 dari 3 halaman

11. Lantai dua ini merupakan salah satu tempat favorit Dewi di rumahnya. Perpaduan dua dinding dengan tekstur berbeda dan sedikit atap kaca yang menghasilkan pemandangan langit membuat ruangan ini nampak istimewa.

foto: Instagram/@deelestari

"Sitting on the floor this morning, blankly staring at one of my favorite spots at home, where different materials and textures meet with the sunlight and a piece of the sky, accentuated by painting of a good friend, Wayan Geredeg, a Balinese who lives in Lombok and speaks fluent Sundanese. I miss people, and going out, and swimming, and the ocean wind, and beberok terong Taliwang style. There I said it all. (credit to the architect of our house, Pak Gub @ridwankamil )," tulis Dewi.


12. Rumah yang nyaman membuat Dewi lebih produktif menghasilkan karya-karya besar. Dewi menggunakan salah satu dinding di rumahnya sebagai tempat pemetaan novel Supernova 6: Inteligensi Embun Pagi.

foto: Instagram/@deelestari

13. Dewi menyelaraskan kursi-kursi di rumahnya dengan perpaduan warna cokelat dan kuning.

foto: Instagram/@deelestari

14. Sebagai seorang penulis, Dewi memiliki ruangan yang dilengkapi dengan rak buku berwarna putih seperti dalam perpustakaan.

foto: Instagram/@deelestari