Brilio.net - Tepat hari ini, Kamis 27 Desember 2018, merupakan hari paling bersejarah dalam hidup artis serba bisa, Soimah. Pasalnya, tepat 16 tahun lalu, Soimah resmi dipersunting sang pujaan hati, Herwan Prandoko atau yang akrab disapa Koko.

Pernikahan Soimah dan Koko pun terasa lengkap dengan kehadiran dua jagoan bernama Aksa Uyun Dananjaya dan Diksa Naja Naekonang. Memeringati hari pernikahan ke-16, Soimah pun mengunggah potret pernikahannya dengan Koko yang sudah diedit menyerupai lukisan.

Potret yang diunggah Soimah pun dilengkapi dengan caption berisi ungkapan hatinya selama 16 tahun membangun biduk rumah tangga bersama Koko. Soimah juga berharap agar kebersamaannya dengan Koko bisa bertahan hingga selamanya.

"Wis 16 tahun awake dewe omah2,ora wektu sik sedelo lan gampang,susah seneng,pait legi,wis dilewati kabeh,yo kuwi jenenge bebrayan,ketoke gampang neng ora gampang,ketoke ora gampang neng gampang,pokoke Bismillah saklawase @koko_ko_koko @aksauyy @diksanajaa_. (Sudah 16 tahun kita berumah tangga, bukan waktu yang sebentar dan gampang. Susah senang, pahit manis, sudah dilewati semua. Ya itu namanya berkeluarga, sepertinya gampang tapi nggak gampang, seperti enggak gampang tapi gampang. Pokoknya bismillah selamanya)," tulis Soimah seperti dikutip brilio.net pada Kamis (27/12).

Belasan tahun bersama, Koko menjadi saksi perjalanan karier Soimah hingga menjadi salah satu seleb papan atas Tanah Air hingga kini. Meski disibukkan dengan kegiatan keartisannya, namun hal tersebut tak mengganggu tugas Soimah sebagai seorang istri dan ibu.

Melalui akun Instagram pribadi masing-masing, pasangan yang menikah pada 2002 silam tersebut kerap membagikan momen kebersamaannya mereka. Bukan Soimah namanya, kalau nggak pamer kemesraan bareng sang suami dengan gaya kocak.

Penasaran seperti apa momen kebersamaan Soimah dan Koko yang sudah bersama selama 16 tahun? Yuk, langsung intip 11 momen mesra Soimah dan Koko seperti dirangkum brilio.net dari akun Instagram @showimah & @koko_ko_koko, Kamis (27/12).


1. Begini potret bahagia Soimah dan Koko saat menikah 16 tahun lalu.

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



2. Sama-sama lahir dari keluarga Jawa, Soimah dan Koko melangsungkan pernikahan yang kental dengan adat Jawa.

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



3. Koko yang juga sekaligus menjadi manager bagi Soimah selalu stand by 24 jam di samping Soimah.

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



4. Liburan di Jepang, gaya Soimah dan Koko kompak abis dengan kacamata hitam.

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



5. Gaya Koko dan Soimah ini sudah mirip kaisar dan ratu Jepang dong?

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



6. Soimah dan Koko memang selalu tampil kompak kalau lagi liburan bareng.

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



7. Kebersamaan Soimah dan Koko bareng kedua anaknya saat momen Idul Fitri, harmonis abis ~

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



8. "Tampaknya dikau terpesona melihatku," tulis Soimah pada keterangan foto ini.

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



9. Kalau tadi mirip kaisar dan ratu Jepang, potret Soimah dan Koko ini romantisnya nggak kalah dari Dilan-Milea.

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



10. Gaya pemotretan kocak ala Soimah dan Koko. Coba tebak Soimah di mana?

Momen mesra Soimah dan suami   2018 brilio.net



11. Momen mesra Soimah dan Koko diiringi lagu Payung Teduh berjudul 'Berdua Saja'. Kelakuan Soimah bikin gagal romantis nih ~

View this post on Instagram

Esuk2 romantis dulu gaes,beksonnya dari payung teduh "berdua saja" wuiiiih.. @koko_ko_koko

A post shared by Soimah Pancawati (@showimah) on