Brilio.net - Semenjak menyandang status single, Sule sempat dikabarkan dekat dengan beberapa wanita. Sule juga sempat dikabarkan hendak menikah. Meski belakangan kemudian pernikahan itu batal.

Kali ini sosok wanita yang dikabarkan dekat dengan Sule adalah sosok Amy Qanita. Ibunda dari Raffi Ahmad itu baru-baru ini dijodoh-jodohkan dengan Sule.

Kedekatan ayah Rizky Febian dengan mama Amy pun membuat netizen penasaran. Dalam acara podcast televisi swasta pada Minggu (17/5), Sule pun akhirnya menceritakan awal kedekatannya dengan mama Amy.

Pada saat itu, Sule bertanya ke ibunda Raffi Ahmad terkait sajian enak untuk acara yang akan diselenggarakan Sule yang mengundang Raffi Ahmad. Dari situlah awal mula Sule dijodohkan dengan mama Amy Qanita. Menariknya kedekatan mama Amy dan Sule pun didukung oleh Raffi dan Nagita. Terlebih, Sule hingga saat ini diketahui belum memiliki pendamping lagi.

Tak hanya menceritakan mengenai awal mula pertemuannya dengan mama Amy. Ada beberapa pengakuan lain Sule terkait kedekatannya dengan wanita berhijab itu. Berikut ulasan brilio.net pada Selasa (19/5) dari berbagai sumber.


1. Sule akui dekat dengan ibunda Raffi Ahmad.

Sule dan Mama Amy  2020 brilio.net

foto: Instagram/@ferdinan_sule

Kedekatan antara dua orangtua seleb ini ternyata diakui oleh Sule. Pria berdarah Sunda itu memberikan pernyataannya acara talkshow yang dipandunya bersama Raffi Ahmad.

"Mama Amy tuh lagi dekat sama aku" ujar Sule pada Raffi Ahmad.

Dan mengejutkannya, Raffi ternyata mengamini kalimat yang dilontarkan Sule. Ia menyebut mamanya memang sering mengirimkan makanan untuk acara yang diselenggarakan Sule.


2. Sule meminta Raffi Ahmad memanggilnya ayah.

Sule dan Mama Amy  2020 brilio.net

foto: Instagram/@ferdinan_sule

Nggak hanya menceritakan mengenai kedekatannya dengan mama Amy. Ayah empat anak ini juga memiliki panggilan spesial dari putra Amy Qanita. Setelah mengakui kedekatan dengan mama Amy, Sule lantas meminta Raffi untuk memanggilnya dengan sebutan yang spesial.

"Udah panggil aja ayah" ujar Sule yang membuat Raffi Ahmad berusaha menahan tawa.

Nggak hanya sekali panggilan ayah dilontarkan untuk Sule. Saat Sule menghadiri acara podcast Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, pria itu tampak tersenyum ketika berhasil membuat orangtua Rafathar itu memanggilnya dengan sebutan ayah.

"Ayah," panggil Nagita Slavina kepada Sule.

"Ayah, gimana Ayah sehat?" tanya Raffi Ahmad yang membuat Sule tersenyum.


3. Mengaku pasrah untuk urusan jodoh.

Sule dan Mama Amy  2020 brilio.net

foto: Instagram/@ferdinan_sule

Hubungan Sule dan Amy Qanita memang tengah menjadi sorotan. Kedekatan keduanya semakin membuat banyak orang penasaran. Apalagi Raffi dan Nagita sudah kompak memanggil Sule dengan panggilan ayah meskipun masih dengan nada bercanda. Meski begitu, Sule pasrah soal jodoh.

"Tuhan sudah menyiapkan segalanya, apapun itu yang terjadi dalam kehidupan saya. Iya, artinya mau itu mama Amy, mau itu mama Dedeh, kalau sudah jodoh kita tidak bisa menolak," jawab Sule saat ditanya Nagita tentang kemungkinan berjodoh dengan Mama Amy.


4. Memiliki prinsip mengenai jodoh.

Sule dan Mama Amy  2020 brilio.net

foto: Instagram/@ferdinan_sule

Selain memasrahkan urusan jodoh kepada Tuhan, pria yang juga menjadi presenter ini memberikan pendapatnya tentang jodoh. Sule berujar kalau jodoh sudah saatnya bersatu maka akan menunggu waktu.

"Karena se dikejar-kejarnya apapun itu perempuan oleh kita dengan perjuangan, kalau harus waktunya berpisah ya berpisah. Sejauh-jauhnya kita dengan seorang pasangan, kalau kita harus menyatu ya kita menyatu," pungkas Sule.