Brilio.net - Kabar bahagia kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Model sekaligus aktris cantik Femmy Permatasari resmi dipersunting pujaan hatinya, Alfons Martinus di Selandia Baru pada Kamis (14/3) pukul 10.00 waktu setempat.

Femmy dilamar oleh kekasihnya pada bulan Februari silam. Melalui akun Instagram pribadinya, Femmy mengunggah momen manis saat Alfons melamarnya kala itu. Tanpa pikir panjang, ia menerima keinginan Alfons untuk menjadi pendamping hidupnya.

Di hari istimewanya, wanita 45 tahun tampil cantik mengenakan gaun panjang berwarna putih. Penampilannya kian sempurna dengan hiasan mahkota di kepalanya. Sedangka sang mempelai pria gagah dalam setelan jas berwarna cokelat muda.

Kali ini brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber, fakta-fakta menarik mengenai pernikahan pasangan Femmy dan Alfons.

1. Menikah di Selandia Baru.

fakta pernikahan femmy © 2019 brilio.net

foto: Instagram/@femmypermatasari

Dalam pernikahan kedua kali ini, Femmy dan Alfons tampaknya memilih negara Selandia Baru sebagai tempat pernikahannya. Keduanya melangsungkan pernikahan di salah satu gedung di Auckland Council, Selandia Baru. Pernikahan dimulai sejak pukul 10.00 waktu setempat.

2. Bertepatan dengan hari ulang tahun Alfons.

fakta pernikahan femmy © 2019 brilio.net

foto: Instagram/@femmypermatasari

Kebahagiaan kedua tentu saja kian lengkap usai menyandang status sebagai suami-istri. Menariknya, Femmy dan Alfons memilih tanggal pernikahannya adalah bertepatan dengan ulang tahun Alfons.

"U are My Husband NOW. Today is your Birthday @amp1403.
& Today is our wedding so u never forget our anniversary date," jelasnya.

3. Belum sempat lakukan prewedding.

fakta pernikahan femmy © 2019 brilio.net

foto: Instagram/@femmypermatasari

Melalui akun Instagram pribadinya, pemeran Yolanda dalam sinetron Tuyul dan Mbak Yul mengunggah momen saat dirinya berangkat ke Selandia Baru bersama Alfons. Keduanya diketahui baru berangkat H-3 pernikahannya. Diakuinya, mendekati hari pernikahan keduanya belum sempat melakukan sesi foto prewedding.

"Beginilah kalau tidak sempat lagi foto2 buat Prewed...
Jadi seadanya aja yah.
Day 1 Auckland Newzealand," sambungnya.

4. Dilamar dengan cincin Rp 7,2 miliar.

fakta pernikahan femmy © 2019 brilio.net

foto: Instagram/@femmypermatasari

Pada bulan Februari silam, Alfons secara resmi melamar sang kekasih. Ia meminta Femmy untuk menjadi pendamping hidupnya. Di hari istimewanya tersebut, rupanya Alfons sudah membawa cincin mewah yang mirip dengan cincin milik mendiang Lady Diana yang kini dikenakan Kate Middleton. Cincin berwarna biru yang bertakhtakan batu safir dan dikelilingi berlian tersebut dibanderol Rp 7,2 miliar.

5. Usia Alfons 5 tahun lebih muda.

fakta pernikahan femmy © 2019 brilio.net

foto: Instagram/@femmypermatasari

Malam sebelum pernikahan, Femmy baru saja merayakan pertambahan usia Alfons yang ke-40. Ia memberikan sebuah kado pernikahan yang begity mabis, yakni sertifikat pernikahan resmi. Femmy juga berharap Alfons merupakan pasangan terakhir dalam hidupnya.

"24.00 NZ time
Happy 40’th Birthday My Love @amp1403. Hadiah terindah yg bisa saya berikan ke kamu adalah sertifikat Pernikahan resmi Kita dalam waktu 10 jam dari sekarang.
Semoga kamu panjang umur, selalu sehat, selalu bahagia & tambah sukses sehingga selalu bisa membahagiakan saya & 6 anak kita.
Semoga kamu bisa menjadi Lelaki Terakhir, Terbaik & Kebanggaanku.
Semoga Tuhan selalu Berkati hidup kamu & menjaga kamu.
Amin ya Tuhan.
Selamat Ulang Tahun my love yg sebentar lg jadi suamiku," tulisnya.

Menariknya, Femmy dan Alfons ternyata memiliki perbedaan usia. Alfons baru berusia 40 tahun, sedangkan Femmy 5 tahun lebih tua darinya yakni 45 tahun. Wah, sekali lagi selamat menempuh hidup baru ya!