Brilio.net - Blackpink kembali merilis mini album bertajuk 'Kill This Love'. Album terbaru Blackpink ini menyedot perhatian pecinta K-Pop. Girlband yang beranggotakan empat personel, yakni Lisa, Rose, Jennie, dan Jisoo ini sangat ditunggu-tunggu oleh para menggemar.

Blackpink resmi meluncurkan video klip lagu Kill This Love pada Kamis (4/4). Tak tanggung-tanggung, hingga berita ini tersebar, video tersebut telah ditonton lebih dari 31 juta penonton YouTube di seluruh dunia.

Banyak orang penasaran dengan video klip terbaru Blackpink. Nah, kira-kira apa saja fakta menarik dari video klip Kill This Love? Berikut brilio.net rangkum pada Jumat (5/4), fakta-fakta menarik dari klip 'Kill This Love' Blackpink.

1. Kerja sama dengan label musik Amerika.

Fakta MV Blackpink  2019 brilio.net

foto: Instagram/@blackpinkofficial

Di balik kesuksesan album Kill This love, ternyata Interscope adalah salah satu penyebab utamanya. Interscope merupakan label musik asal negeri Paman Sam yang juga menaungi artis Hollywood Lady Gaga, Eminem, dan Maroon 5.

2. Mengalami keterlambatan rilis.

Fakta MV Blackpink  2019 brilio.net

foto: Instagram/@blackpinkofficial

Blackpink seharusnya merilis Kill This Love pada bulan Maret 2019. Namun pihak YG Entertainment menyampaikan keterlambatan rilis karena adanya skandal Burning Sun. Skandal tersebut menyeret artis dari agensi seperti Seungri.

3. Kalahkan rekor BTS.

Fakta MV Blackpink  2019 brilio.net

foto: YouTube/@BLACKPINK

Kill This Love mengalahkan rekor BTS dengan rekor dengan 10 juta penonton tercepat. Dalam waktu sembilan jam saja, video Kill This Love milik Blackpink berhasil menjaring penonton lebih dari 20 juta.

4. Kolaborasi dengan 4 koreografer papan atas.

Fakta MV Blackpink  2019 brilio.net

foto: YouTube/@BLACKPINK

Pada video klip Kill This Love, Blackpink melibatkan empat koreografer kelas dunia sekaligus. YG Entertainment memutuskan hal tersebut agar klip semakin dinamis dibanding klip sebelumnya.

5. Rilis countdown live.

Fakta MV Blackpink  2019 brilio.net

foto: live.tv

Selain versi video klip di YouTube, Blackpink juga merilis versi countdown live.