Brilio.net - Nama selebgram cantik Angela Lee belakangan ini kerap menjadi perbincangan publik. Penyebabnya tak lain adalah kasus utang yang menimpa selebgram yang juga berprofesi sebagai presenter tersebut.
Wanita humoris yang kerap membuat video parodi dan meme itu terlilit utang yang cukup besar, yakni Rp 25 miliar. Berikut lima fakta kasus utang yang menjerat Angela Lee, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber.
1. Berutang karena bisnis tas mewah.
Akar permasalahan utang Angela Lee bermula saat ia berniat menjalani bisnis jual beli tas mewah. Sayangnya, di tengah perjalanan, bisnisnya kolaps dan ia pun tidak mampu membayar cicilan tersebut.
Masalah yang mendera Angela Lee ini diakuinya karena kesalahan sendiri menombok uang pembelian tas dengan meminjam pihak lain disertai bunga cukup besar. Dari situ ia terus meminjam untuk menutup utang yang ada hingga nilai rupiah lebih dari yang diperkirakan.
2. Dua kali curhat panjang di media sosial.
Gara-gara masalah utang yang menimpa, Angela Lee sempat curhat dua kali lewat akun pribadinya. Yang pertama ia posting pada 12 Oktober 2017 silam.
Dalam curhatannya, Angela Lee mengaku sedang berada dalam titik terendah hidupnya. Dan ia pun mengakui jika dirinya memang dibutakan oleh uang yang nominalnya tidak sedikit. Namun ia mengaku tidak akan lari dan mencoba menyelesaikan masalahnya.
"Ini adalah titik terendahku. Titik NOL bahkan super minus ku. Titik di mana aku melakukan kesalahan sangat besar sekali di sepanjang hidupku," ujar Angela.
"satu hal yg terjadi padaku adalah aku dibutakan oleh uang uang dan uang. Aku terlilit hutang berbunga-bunga sampe jadi angka yang super fantastik sekali nominalnya," sambungnya.
Curhatan kedua, diposting Angela pada 3 November 2017 kemarin. Dalam curhatannya itu, Angela lagi-lagi memastikan jika tidak lari dari masalahnya. Ia juga mengatakan banyak pihak yang mencoba mengintimidasi dirinya.
"Buat temen-temen sekali lagi, sebelumnya aku minta maaf lagi dari lubuk hatiku paling dalam. Tapi sekali lagi aku ngomong AKU TIDAK MELARIKAN DUIT ORANG masalah ku itu. Murni aku gali lubang tutup lubang dan aku nggak bawa lari duit orang, dan aku bisa buktiin smuanya," tulisnya.
"Tapi dari masalah ini aku bener-bener ga habis pikir, ada pihak-pihak yang DENGAN SENGAJA BERUSAHA MATI-MATIAN buat MATIIN semua kerjaanku, trus ada juga yg komen sampe mau NYULIK ANAKU dan ada pula beberapa pihak yang MAIN SUAP DENGAN HUKUM. Kalo uda main suap dengan hukum aku uda pasti kalah dengan duit kalian, karena aku enggak punya duit. Kalo kalian main suap aku cuma bisa nyerahin diriku. Itu yang bisa kulakukan," sambung Angela.
3. Tiga kali melakukan percobaan bunuh diri.
Kesulitan melunasi utang yang jumlahnya tak sedikit membuat Angela Lee sempat ingin melakukan bunuh diri berkali-kali. Angela Lee sebenarnya sempat menggadaikan 40 tas bermerek yang biasa dijualnya demi menutup utang.
Dia juga sudah menyerahkan rumah dan mobilnya yang sempat diambil paksa. Namun upaya itu ternyata belum membuat ia keluar dari jerat utang rentenir.
Stres dan merasa terlalu berat masalah yang dialami. Bahkan menurut kuasa hukumnya, Henry Indraguna, kepada awak media, Angela Lee sempat tiga kali melakukan percobaan bunuh diri untuk mengakhiri semua permasalahan.
Sang suami, yang juga terseret masalah ini bahkan sempat mengajaknya bunuh diri. Angela mengaku, awalnya ide bunuh diri itu dicetuskan oleh sang suami, namun akhirnya tindakan bodoh itu pun berhasil digagalkan oleh kakak Angela.
4. Kontrak kerja diputus gara-gara kasus utang.
Bagai jatuh tertimpa tangga, kasus utang yang melilit Angela Lee ini akhirnya membuat ia harus menerima kenyataan pahit setelah kontraknya dengan sebuah stasiun TV diputus sepihak.
Angela mengaku, kontrak selama lima tahun yang baru disepakatinya dua minggu lalu itu, akhirnya harus diputus sepihak oleh stasiun TV. Ia pun yakin penyebab utama pemutusan kontrak kerja adalah karena teror yang dilakukan pihak penagih utang kepada stasiun TV tersebut.
5. Digugat cerai suami.
Tak cuma mendapat pemutusan kontrak kerja secara sepihak, Angela Lee juga digugat cerai oleh sang suami. Suami Angela mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Negeri Semarang, Jawa Tengah tempat tinggal Angela dan orangtuanya. Angela pun mengaku, ia dan suami beserta anak-anaknya masih tinggal satu rumah, meski hubungan keduanya sudah tidak akur lagi.
Recommended By Editor
- 3 Reaksi seleb saat pasangannya lirik wanita lain ini bikin salut
- Lewat vlog, Kezia eks Cherrybelle ceritakan persalinan anak pertamanya
- 8 Artis cantik Hollywood era 40-an ini ternyata juga lakukan oplas
- Baru sembuh kok langsung manggung, jawaban Via Vallen ini bikin adem
- Resmi menikah, ini perubahan penampilan Mytha Mamamia dari awal karier