Brilio.net -Raffi Ahmad sepertinya makin serius untuk mengembangkan kanal YouTube miliknya. Buktinya, tak hanya sekadar mengunggah konten video, suami Nagita Slavina ini juga membuat acara live streaming yang tayang khusus di bulan Ramadhan.

Berkenaan dengan hal tersebut, Denny Cagur pun kemudian berkesempatan untuk melihat isi studio Rans Entertainment yang digunakan untuk live streaming oleh Raffi Ahmad itu. Tak disangka, dalam kunjungannya itu, Denny lalu dibuat terkejut dengan sejumlah peralatan yang ada.

Pasalnya, diketahui bahwa alat-alat yang dipakai sudah berstandar broadcast dan tentunya memiliki harga yang tergolong mahal.

"Polanya udah kayak TV banget," ucap Denny Cagur kepada Abrar selaku salah satu tim Rans Entertainment.

"Udah pak, tapi standarnya kita nggak kayak standar TV banget. Kalau TV kan, kamera ratusan juta kalau kita nggak sampai ratusan juta, puluhan. Tapi kita standarnya bisa buat on air bagus," kata Abrar.

Dilansir brilio.net dari channel YouTube Denny Cagur TV, berikut sederet potret isi studio Rans Entertainment, Senin (11/5).

1. Studio Rans Entertainment berlokasi persis di samping rumah Raffi Ahmad.

raffi x rans berbagai sumber


2. Studio tersebut dilengkapi dengan berbagai peralatan seperti di stasiun televisi.

raffi x rans berbagai sumber

3. Meski hanya siaran YouTube, namun Rans Entertainment sudah menerapkan multi-camera. Total terdapat 4 kamera yang digunakan selama siaran.

raffi x rans berbagai sumber


4. Sementara itu, studio Rans juga menggunakan dua lampu aputure LS C 300D. Satu lampu ini harganya mencapai Rp 20 juta.

raffi x rans berbagai sumber


5. Tak cuma itu, di studio Rans juga terdapat sebuah green screen yang dapat dipakai untuk membuat konten games.

raffi x rans berbagai sumber