Brilio.net - Kehamilan merupakan salah satu momen yang paling membahagiakan bagi pasangan menikah. Makin berkesan apabila menanti buah hati pertamanya. Dikaruniai seorang anak dan menyandang status sebagai orangtua tentulah sangat dinantikan.

Tak ayal menjelang kelahiran buah hatinya, banyak hal yang telah dipersiapkan sejak dini. Mulai dari nama hingga tempat kelahiran si jabang bayi. Selain itu, yang tak kalah ketinggalan adalah mengabadikan momen bersama calon buah hatinya saat masih di dalam kandungan. Ya, apalagi kalau bukan pemotretan kehamilan alias maternity.

Sejak beberapa tahun terakhir, pemotretan maternity memang begitu tren di kalangan selebriti Tanah Air. Di usia kandungannya yang memasuki trimester akhir, selebriti menggandeng fotografer ternama. Nah, menariknya nggak selalu di studio atau lokasi outdoor saja yang dipilih untuk pemotretan. Nggak sedikit pula selebriti yang justru memilih rumah sebagai tempat pemotretan. Biar nggak ribet nih!

Kira-kira siapa aja ya? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber seleb-seleb tersebut, Senin (6/5).

1. Tak jauh berbeda saat prewedding, Raditya Dika dan Anissa Aziza memilih dapur sebagai lokasi pemotretan maternity. Keduanya kompak mengenakan busana warna pink.

seleb maternity di rumah  2019 brilio.net

foto: Instagram/@anissaaziza

2. Tak perlu fotografer, pemotretan kehamilan anak kedua Sharena diabadikan oleh sang suami, Ryan Delon. Jago motret nih!

seleb maternity di rumah  2019 brilio.net

foto: Instagram/@mrssharena

3. Mempunyai tempat tinggal yang mewah dan megah, tak ayal membuat Ashanty memilih rumahnya saja sebagai tempat pemotretan. Seksi dan menawan!

seleb maternity di rumah  2019 brilio.net

foto: Instagram/@ashanty_ash

4. Manis maternity Poppy Bunga bersama anak dan sang suami. Berlatar tumbuhan hijau, ketiganya kompak kenakan outfit putih.

seleb maternity di rumah  2019 brilio.net

foto: Instagram/@poppybungariphat

5. Di belakang halaman rumahnya, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie menyulap jadi bak negeri dongeng yang penuh dengan bunga-bunga cantik.

seleb maternity di rumah  2019 brilio.net

foto: Instagram/@ramadhaniabakrie