Brilio.net - Kehadiran media sosial menjadi candu bagi banyak orang. Hampir semua kalangan kini memiliki akun-akun di tiap media sosial. Terlebih anak muda, sangat lihai mengoperasikan media sosial. Dilansir brilio.net dari merdeka.com, Selasa (13/11), Kepala Pusat Data dan Informasi Ketenagakerjaan Kemnaker, Suhartono menyatakan 90,61 persen anak muda Indonesia aktif menggunakan media sosial.
Media sosial merupakan sarana untuk mencurahkan pikiran dan isi hati. Semua orang tak terkecuali para selebriti aktif menggunakan media sosial. Mereka kerap mengunggah aktivitas sehari-hari atau sekadar promosi event melaui media sosial.
Media sosial kerap jadi ladang empuk untuk mencurahkan pikiran. Banyak juga seleb yang mengomentari fenomena atau kejadian di akun Twitter, Instagram, Youtube, dan platform lainnya. Tak jarang hal-hal privasi mengenai seleb diunggah di media sosial.
Kini marak sekali terjadi konflik di media sosial. Konflik tersebut bermacam, bisa mengenai SARA atau urusan politik. Warganet juga sering menambah tensi via kolom komentar di media sosial.
Kalangan selebriti pun tidak lepas dari konflik di media sosial. Beberapa seleb tak segan saling sindir lewat media sosial. Mereka biasanya mencurahkan masalah atau memberikan klarifikasi melalui akun masing-masing.
Berikut beberapa seleb yang pernah konflik di media sosial dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Selasa (13/11).
1. Via Vallen dan Jerinx SID.
Jerinx SID baru-baru ini menyindir Via Vallen yang membawakan lagu Sunset di Tanah Anarki. Keduanya pun adu argumen via media sosial. "Tanpa Sunset di Tanah Anarki, Vallen ga akan ada di posisinya saat ini. #fact," cuitan Jerinx. Cuitan tersebut dibalas Via Vallen lewat unggahan Instagram @viavallen.
2. Dewi Persik dan keponakan.
Dewi Persik berseteru dengan penyanyi pendatang baru bernama Meldi. Adapun Meldi ialah keponakannya sendiri. Perseteruan tersebut heboh di media sosial bahkan diupayakan ke jalur hukum.
3. Deddy Corbuzier dengan Hari Jisun.
Deddy Corbuzier sempat berseteru dengan Youtuber dan selebgram Hari Jisun. Perseteruan tersebut lantaran Jisun kecewa karena penyebutan dirinya sebagai selebgram, kemudian ketidaksesuain briefing konsep acara hingga adanya challenge berupa makan kuliner pedas yang membuat ibu Jisun sakit perut. Perseteruan berlanjut di media sosial.
4. Angel lelga dan Vicky Prasetyo.
Pernikahan Angel Lelga dan Vicky Prasetyo ternyata hanya seumur jagung. Keduanya kini tengah memproses perceraian. Namun ada saja drama perceraian yang terumbar di media sosial.
5. Billy Syahputra, Kriss Hatta dan Hilda Vitria.
Drama Kriss Hatta dan Hilda Vitria terus berlanjut. Kriss Hatta melaporkan Hilda atas kasus perzinahan sementara Hilda melaporkan Kriss Hatta atas kasus pemalsuan dokumen. Billy Syahputra sebagai orangterdekat Hilda pun melayangkan dukungan lewat unggahan di media sosial.
Recommended By Editor
- Gaya 20 seleb foto bareng Presiden Jokowi, ekspresif banget
- 10 Adu gaya Isyana Sarasvati & Rara Sekar, kakak-adik yang kompak
- Ini 10 penampakan rumah mewah Anang-Ashanty di Bali
- 10 Gaya busana Uyaina Arshad, host Dangdut Academy yang memesona
- 7 Wajah Syahrini tanpa makeup, jauh dari kesan glamor
- 10 Momen manis kejutan hari pernikahan Stefan William & Celine