Brilio.net - Berpenampilan keren, terkenal, dan sukses di dunia kuliner membuat Junior Rorimpadey atau yang lebih dikenal sebagai Chef Juna memiliki banyak penggemar, khususnya perempuan. Apalagi sejak Chef Juna menjadi juri pada acara memasak MasterChef Indonesia, namanya makin melambung dan penggemar wanitanya makin bertambah.
Ajang kompetisi memasak MasterChef Indonesia di tayangkan di salah satu televisi swasta Tanah Air. Pembawaannya yang tegas dan angkuh membuat Chef Juna justru semakin digemari. Maka tak heran, jika segala informasi tentangnya selalu menarik untuk dibahas. Salah satunya hubungan asmara Chef Juna.
Untuk urusan hati, laki-laki kelahiran 20 Juli 1975 ini bisa dibilang lebih berhati-hati. Chef yang terkenal sejak menjadi juri di ajang MasterChef Indonesia ini diketahui sempat menjalin hubungan dengan beberapa artis. Bahkan seperti diketahui dirinya sempat menikah saat Chef Juna tinggal di Amerika.
Namun sayang, rumah tangganya harus kandas pada 2009 silam dikarenakan keduanya jarang bertemu. Setelah bercerai dengan istri pertamanya, Chef yang terkenal sejak menjadi juri di ajang MasterChef Indonesia ini diketahui sempat menjalin hubungan dengan beberapa artis, namun kandas di tengah jalan.
Kira-kira siapa saja perempuan yang berhasil merebut hati Chef Juna? Untuk kamu yang penasaran dengan seleb yang pernah denkat dengan Chef Juna, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Minggu (1/3).
1. Istri pertama Chef Juna.
foto: Instagram/@junarorimpandeyofficial
Tak banyak yang tahu, chef yang sempat menetap lama di Amerika Serikat ini pernah menikah pada tahun 2007 silam. Istrinya adalah perempuan berkewarganegaraan AS yang berprofesi sebagai dokter anestesi. Sayangnya, pernikahan Chef Juna tak bertahan lama. Tahun 2009, keduanya memutuskan bercerai lantaran pekerjaan mereka yang berbeda hingga membuat Juna dan sang istri sangat jarang bertemu.
2. Aline Adita.
foto: KapanLagi.com
Chef Juna diketahui sempat menjalin kasih dengan artis sekaligus presenter, Aline Adita, pada 2011 silam. Keduanya pun tak malu-malu menunjukkan kemesraan di publik kala itu. Bagi Juna, Aline sudah memenuhi kriteria ideal dari sosok pendamping chef yang ia inginkan. Sudah serius bahkan dikabarkan telah merencanakan pernikahan, sayangnya hubungan Juna dan Aline berakhir pada 2012.
3. Ines Putri.
foto: Twitter/@ineshputri
Pasca putus dari Aline Adita, tampaknya bukan hal yang sulit bagi Chef Juna untuk menemukan tambatan hatinya yang baru. Laki-laki yang piawai mengolah masakan Jepang dan Prancis ini kerapkali tertangkap kamera tengah bersama Miss Indonesia 2012, Ines Putri. Dengan malu-malu, akhirnya Ines Putri mengakui memang berpacaran dengan Juna sejak Oktober 2012. Namun, hubungan mereka pun lagi-lagi gagal di tengah jalan.
4. Atries Angel.
foto: Instagram/@atriesangel
Chef Juna sempat lama melajang sebelum akhirnya bertemu dengan presenter Atries Angel. Kedekatan mereka bermula saat Atries berkompetisi dalam program The Hells Kitchen Indonesia yang dipandu oleh Chef Juna. Menjalin asmara sejak 2017 lalu, keduanya pun tak canggung membagikan momen bersama di Instagram. Namun sayang, hubungan mereka tak berlabuh ke pernikahan.
5. Citra Anidya.
foto: Instagram/@ncit90
Setelah hubungannya dengan Atries Angel kandas, Chef Juna dikabarkan telah memiliki kekasih baru. Laki-laki bertato ini diketahui tengah dekat dengan seorang penyanyi sekaligus disc jockey, Citra Anidya. Hubungan mereka tercium setelah Citra mengunggah foto sedang dirangkul oleh Juna di Instagramnya. Tak hanya itu, rekan duet Mita The Virgin ini juga membagikan video sedang pergi berdua dengan Juna di dalam mobil.
Recommended By Editor
- 10 Pesona Citra Anidya, cewek yang dekat dengan Chef Juna
- 8 Potret Chef Juna berambut gondrong, mirip Severus Snape
- 8 Potret Fifin, peserta Masterchef yang bikin Chef Juna ngakak
- Lama tak ada kabar, 8 potret terbaru Chef Juna ini bikin pangling
- 9 Momen kedekatan 3 juri MasterChef di luar panggung, kocak