Brilio.net - Pada Kamis, 11 Februari 2021 merupakan momen yang spesial bagi Reshwara Argya Radinal. Pasalnya suami dari artis cantik Nabila Syakieb itu baru saja berulang tahun yang ke-28 tahun. Di hari istimewanya itu, Reshwara mendapat kejutan dari keluarga dan kerabat dekatnya.

Dilansir dari akun Instagram Nabila, perayaan itu digelar dengan makan bersama. Mereka tampak membawakan Reshwara sebuah kue ulang tahun yang cukup unik. Di mana kue dihias dengan pernak-pernik lucu berbentuk kuda.

"Happy birthday sayang," tulis manis Nabila seperti dikutip brilio.net dari Instagram Storiesnya.

Kebahagiaan tentunya terlihat jelas di wajah ayah dua anak ini. Apalagi ia dapat berkumpul dengan kerabat terdekatnya. Meskipun sederhana, namun kejutan ulang tahun ini memberikan kesan tersendiri di pertambahan usianya kali ini.

Berikut ini brilio.net rangkum dari berbagai sumber, potret kejutan ulang tahun Reshwara ke-28, Jumat (12/2).

1. Potret manis Nabila memeluk Reshwara di hari ulang tahun sang suami. Romantis abis!

kejutan ultah suami Nabila Syakieb  2021 brilio.net

foto: Instagram/@lala.kansha

2. Dihadiri kerabat dekat, kejutan ulang tahun berlangsung dengan meriah.

kejutan ultah suami Nabila Syakieb  2021 brilio.net

foto: Instagram/@ecamaresha

3. Terdapat dua kue yang diberikan untuk Reshwara. Salah satunya kue yang dihias dengan lilin usia '28'.

kejutan ultah suami Nabila Syakieb  2021 brilio.net

foto: Instagram/@natashaherjawan

4. Meskipun sederhana, namun acara ini tetap memberikan kesan bagi mereka.

kejutan ultah suami Nabila Syakieb  2021 brilio.net

foto: Instagram/@tengkunadiraadn

5. Potret detail cantiknya kue ulang tahun Reshwara yang penuh dengan mainan berbentuk kuda. Diketahui hal ini sama seperti profesi Reshwara yang merupakan atlet berkuda.

kejutan ultah suami Nabila Syakieb  2021 brilio.net

foto: Instagram/@nsyakieb85

6. Bahkan setiap hiasan kuda ada nama tersendiri, salah satunya Guardian dan Balcorie.

kejutan ultah suami Nabila Syakieb  2021 brilio.net

foto: Instagram/@ecamaresha