Brilio.net - Film Indonesia banyak melahirkan aktor dan aktris pendatang baru yang mencuri perhatian. Salah satunya adalah Mawar Eva de Jongh. Sebelum memutuskan terjun ke dunia seni peran, aktris cantik blasteran Indo-Belanda ini mengawali kariernya di dunia modeling. Tak hanya itu, Mawar juga memiliki suara merdu dan pernah berduet dengan Rizky Febian lho.
Sedangkan di dunia akting, nama Mawar Eva mulai dikenal sejak membintangi film Bumi Manusia bersama Iqbaal Ramadhan. Karakter Annelies dinilai berhasil dihidupkan dalam diri Mawar. Tak heran, dengan aktingnya yang memikat, Mawar terus mendapatkan tawaran untuk terus bermain film. Nah, pada tahun 2020 ini Mawar kembali membintangi film baru yang berjudul Teman Tapi Menikah 2.
Sejak diumumkan secara resmi oleh pihak Falcon, muncul pro kontra di kalangan penggemar. Sebab, pemeran Ayu di film sebelumnya adalah Vanesha Prescilla. Namun ada juga yang sudah tak sabar menyaksikan akting Mawar sebagai Ayu. Sementara itu, muncul pula meme-meme lucu tentang Adipati Dolken dan Iqbaal Ramadhan karena pernah mendapatkan lawan main yang sama, yakni Vanesha dan Mawar.
Meninggalkan semua kontroversi tersebut, Mawar Eva adalah aktris yang telah membintangi banyak judul film sebelum Teman Tapi Menikah 2. Penasaran apa saja?
Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat(24/1), berikut tujuh film Indonesia yang dibintangi Mawar Eva de Jongh.
1. Promise.
foto: Wikipedia
Promise menjadi film pertama yang dibintangi Mawar Eva pada tahun 2017. Dalam film ini, Mawar berperan sebagai Salsabila. Ia digambarkan sebagai gadis berjilbab yang jatuh cinta pada Rahman, anak dari pimpinan di pesantren.
Meski tidak menjadi peran utama, namun debut Mawar di film Promise cukup menyita perhatian. Selain Mawar, film Promise juga dibintangi oleh Dimas Anggara, Amanda Rawles, Mikha Tambayong, dan Boy William.
2. London Love Story 2.
foto: kapanlagi.com
Masih di tahun 2017, Mawar kembali terlibat dalam film romantis berjudul London Love Story 2. Film ini secara keseluruhan mengisahkan tentang lanjutan kisah cinta Caramel (Michelle Ziudith) dan Dave (Dimas Anggara). Nah peran Mawar di film ini adalah karakter Elena, sahabat Caramel.
3. Tumbal The Ritual.
foto: imdb.com
Tumbal The Ritual merupakan film bergenre horor pertama yang dibintangi Mawar. Film ini mengisahkan tentang lima remaja bernama Nira, Maya, Raka, Leo, dan Sisi yang mengalami kejadian mistis. Latar tempat yang digunakan dalam film ini adalah pabrik tua di kawasan Jawa Tengah.
Dalam film Tumbal The Ritual, Mawar berperan sebagai Nira, gadis yang mementingkan diri sendiri dan tidak setia kawan. Namun di sisi lain, Nira juga digambarkan sebagai sosok kakak yang menyayangi sang adik.
4. Serendipity.
foto: imdb.com
Selanjutnya ada film Serendipity yang menampilkan Mawar sebagai peran utama bernama Rani. Ia digambarkan sebagai sosok yang penuh rahasia. Jika di sekolah, ia terlihat seperti pelajar pada umumnya. Namun di luar sekolah, Rani ternyata bekerja sebagai lady escort.
Bukan tanpa sebab, Rani menjalani kehidupannya karena terlilit hutang setelah sang ayah meninggal. Film yang diadaptasi dari novel karya Erisca Febriani ini dibintangi oleh Maxime Bouttier dan Kenny Austin.
5. Bumi Manusia.
foto: imdb.com
Bumi Manusia disebut-sebut sebagai film yang sukses melambungkan nama Mawar Eva. Film yang rilis pada 2019 mengambil kisah yang diadaptasi dari novel karya Pramoedya Ananta Toer.
Dalam film Bumi Manusia, Mawar berperan sebagai Annelies Mallema, seorang gadis asal Belanda yang jatuh cinta pada pria pribumi bernama Minke (Iqbaal Ramadhan). Tak mudah untuk selalu bersama, Minke dan Annelies terus menerus mendapatkan rintangan yang menguji cinta mereka. Bahkan setelah menikah, Annelies dikirim kembali ke Belanda dan meninggalkan Minke.
6. SIN.
foto: imdb.com
Rilis pada Oktober 2019, film SIN mengisahkan dua insan yang jatuh cinta namun sulit untuk bersatu. Dalam film ini, Mawar akan berperan sebagai Metta, gadis yang menjalin asmara dengan Raga(Bryan Domani).
Hubungan Metta dengan sang kekasih pada awalnya berjalan dengan mulus. Namun suatu ketika, sikap Raga mulai berubah. Menyadari hal itu, Metta pada akhirnya menemukan alasan di balik semua sikap Raga.
Sebuah kebenaran yang terungkap membuat mereka sulit untuk bersama. Selain menampilkan kemistri antara Bryan dan Mawar, film ini juga memiliki kisah yang tak bisa ditebak dan konflik yang rumit.
7. Teman Tapi Menikah 2.
foto: Instagram/@mawar_eva
Sukses dengan film Teman Tapi Menikah (TTM), Falcon pun kembali memproduksi sekuelnya, yakni Teman Tapi Menikah 2. Tak lagi dibintangi Vanesha Prescilla, karakter Ayu pada film TTM 2 akan diperankan oleh Mawar Eva. Ia akan beradu akting dengan aktor Adipati Dolken.
Terinspirasi dari kisah cinta Ayudia bing Slamet dan Ditto Percussion, film ini berfokus pada cerita Ayu dan Ditto pasca menikah. Akan ada hal-hal menarik yang dialami Ditto ketika menghadapi sang istri yang sedang hamil. Rencananya, film ini akan tayang perdana pada 27 Februari 2020 mendatang.
Reporter: Deta Jauda Najmah
Recommended By Editor
- Ganti lawan main di film Teman Tapi Menikah, ini kata Adipati
- Bukan Vanesha Priscilla, ini pemeran Ayu di Teman Tapi Menikah 2
- Rizky Febian duet sama Mawar de Jongh, komentar Sule jadi sorotan
- 8 Potret kedekatan Mawar Eva de Jongh & kakak, jarang tersorot
- 10 Momen Iqbaal Ramadhan & Mawar Eva di balik layar Bumi Manusia
- Ditanya adegan ciuman dengan Iqbaal, ini kata Mawar De Jongh
- Lirik dan arti lagu Heartbeat Mawar De Jongh, ceriakan harimu