Brilio.net - Kabar duka datang dari salah satu aktris senior Tanah Air. Kiki Fatmala dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (1/12) di usia 56 tahun. Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh keluarga melalui akun Instagram @qq_fatmala.

Kabar kematian Kiki Fatmala ini mengagetkan rekan maupun keluarganya. Dilansir dari KapanLagi.com, Kiki Fatmala meninggal dunia pada pukul 5 pagi. Kiki dikabarkan meninggal secara mendadak akibat komplikasi kanker paru-paru yang dideritanya.

"Kiki Fatmala meninggal dunia pagi ini jam 5 pagi karena kanker paru-paru yang sudah menyebar," jelas Anna Anggi Laura adik Kiki Fatmala ditemani Christopher, suami Kiki di RS Siloam, Jumat (1/12), dikutip brilio.net dari KapanLagi.com.

Kiki mengidap kanker paru-paru stadium 4 sejak 2021. Aktris yang membintangi film-film Warkop DKI ini sudah berjuang selama dua tahun hingga sembuh. Sayangnya kondisinya memburuk selama sebulan terakhir.

"Dia sudah berjuang dua tahun, satu bulan terakhir ini memang sudah tidak bisa lagi, dia sudah menyerah karena penyakitnya," imbuh Anna.

Kiki Fatmala disemayamkan di Rumah Duka Siloam Semanggi dan  dimakamkan di San Diego Hills. Simak potret momen ibadah penghiburan dan pelepasan jenazah Kiki Fatmala dihimpun brilio.net dari TikTok @fannysumapode pada Sabtu (2/12).